Relawan Didin Hendrawan Kirim Bantuan Logistik Untuk Korban Banjir Pondok Salam

Purwakarta (06/02) – Tim Relawan Anggota Legislatif Daerah Pemilihan (Aleg Dapil) 3, Didin Hendrawan mengirimkan bantuan berupa sembako untuk korban banjir bandang di Desa Gurudug, Kecamatan Pondok Salam siang ini.

Banjir ini diakibatan oleh curah hujan yang terus turun sejak sore kemarin hingga malam dengan intensitas yang tinggi, yang membuat Sungai Ciherang di Desa Gurudug, Kecamatan Pondok Salam, Purwakarta, meluap. Luapan Sungai Ciherang merendam permukiman warga, Rabu (5/2/2020).

Bacaan Lainnya


Banjir yang terjadi di Gurudug ini tepatnya terletak di Dusun IV, Kampung Situ Jaya.


Tim Relawan mengirimkan logistik siang ini dan langsung diberikan secara simbolis ke Kepala Dusun, H. Evi di posko banjir.

“Semoga bantuan ini bisa meringankan penderitaan warga masyarakat yang terkena musibah banjir,” ucap Didin Hendrawan.

Pos terkait