Winarso : Koalisi Buruh Jakarta harus Kawal Sepultura

Bogor, KPonline – Konsolidasi Koalisi Buruh Jakarta yang dihadiri oleh perwakilan dari 13 Federasi uang ada di Jakarta, Sabtu 9 Maret menghasilkan kepakatan untuk mengawal Sepultura ( sepuluh tuntutan buruh dan rakyat ) kedepan, setelah melalui perdebatan panjang dan melelahkan maka Koalisi Buruh Jakarta ( KBJ ) menghasilkan beberapa rekomendasi.

Hasil rekomendasi konsolidasi Koalisi Buruh Jakarta (KBJ) yaitu pertama, merencanakan pembentukan Forum Pekerja Jakarta ( FPJ ). Kedua program – program Pemerintah dapat segera di followup dimasing masing Federasi dan segera ditindaklanjuti.

Bacaan Lainnya

Winarso selaku koordinator KBJ beserta pimpinan-pimpinan Federasi merekomendasikan budget advokasi dan pendidikan perlu didorong untuk dapat diprogramkan dalam ketenagakerjaan.

“Dalam waktu dekat ini juga, kita akan siapkan Tim khusus untuk membahas program dan budget anggaran yang ada didalam kontrak politik untuk tahun 2020”.Ujar Winarso

Demikian hasil konsolidasi Koalisi Buruh Jakarta ( KBJ ), berbagai masukan, saran dan harapan dari berbagai Federasi agar KBJ tetap solid, kompak dan memberikan manfaat untuk kesejahteraan rakyat Jakarta pada umumnya, khususnya untuk buruh Jakarta. *(omp/brd)

Pos terkait