Komisaris & Relawan Partai Buruh Asri Pratama Adakan Pertemuan Jelang Konsolidasi di Balai Bandung Bondowoso

Bekasi, KPonline – Komisaris Partai Buruh dan relawan RW. 08 Perumahan Asri Pratama melakukan silahturahmi dan koordinasi bersama pada Minggu, 9 Juli 2023 di kediaman Deddy Eko Purnomo di jalan Meranti V RT.02 perumahan Asri Pratama, Desa Sukadami, Kecamatan Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi.

Hadir dalam acara tersebut para relawan Partai Buruh Asri Pratama. Dalam diskusi dibahas beberapa hal terkait partai buruh dan perjuangan ke depan, juga terkait persiapan konsolidasi pengenalan bacaleg partai buruh dapil kabupaten Bekasi 7 untuk DPRD Kabupaten Bekasi, DPRD Provinsi Jawa Barat, DPR RI dan DPD RI Jawa Barat.

Bacaan Lainnya

Deddy Eko Purnomo selaku yang tuan rumah mengucapkan terima kasih atas kehadiran para pengurus dan relawan partai buruh dan berharap komunikasi dan silaturahmi dapat selalu dilakukan demi kemenangan partai buruh meraih suara maksimal di pemilu 2024 mendang.

Sementara Syarif Hidayat salah satu relawan partai buruh Asri Pratama dalam sambutannya menyampaikan bahwa tugas relawan yang terpenting saat ini mensosialisasikan kepada masyarakat terkait partai buruh agar mereka mengenal dan tahu apa yang menjadi harapan semua masyarakat.

“Partai Buruh dibentuk karena memang berawal dari adanya kebijakan politik atau aturan undang-undang yang merugikan anak bangsa,” kata Syarif

Pun demikian Yanto salah satu relawan berharap masyarakat mulai terbuka mata dan hatinya dengan melihat kejadian di berbagai media belakangan ini yang mempertontonkan seorang wakil rakyat tidak mencerminkan layaknya seorang wakil rakyat.

“Semua tergantung bos atau pimpinan partai, jelas hal itu melukai hati kita semua bahkan lahirnya omnibuslaw cipta kerja sangat-sangat melukai hati buruh,” ungkapnya.

“Tugas kita semua mengenalkan partai buruh, memenangkan dan menjadikan caleg partai buruh wakil kita di parlemen, Bekasi basis buruh terbesar jangan sampai kalah dengan kawan-kawan di Mimika yang dengan keyakinannya akan mendapatkan satu fraksi di DPRD Mimika ” jelas Yanto.

Selanjutnya sekretaris komisaris Desa Sukadami Deddy Eko Purnomo mengingatkan semua untuk selalu memberikan pemahaman kepada masyarakat terkait partai buruh dan mengajak untuk selalu terlibat dalam kegiatan lingkungan sehingga ada peran nyata dari relawan partai buruh di lingkungan

“Perkenalkan partai buruh, karena masyarakat tahunya partai buruh hanya untuk kepentingan buruh padahal tidak, partai buruh hadir dengan semangat dan ide-ide mewujudkan negara kesejahteraaan,” ujar Deddy.

Di akhir acara komisaris partai buruh RW Asri Pratama Buang Sudarman berharap silahturahmi di antara relawan di Asri Pratama selalu terjalin dengan baik demi kemenangan partai buruh dan rakyat Indonesia. (Yanto)

Pos terkait