Jumat Berkah PUK SPAMK-FSPMI PT. Astra Otopart Divisi Adiwira Plastik Bogor

Bogor, KPonline, – “Sesuai dengan nama programnya ,Jumat Berkah, semoga benar adanya, Allah SWT memberikan berkahnya kepada kita semua, berkah bagi yang memberi, serta berkah juga bagi yang menerima ” sambutan dari Ustadz Muhayat.

Penggalan sambutan pembuka tersebut berasal dari Ustadz Muhayat, saat menerima kedatangan dari rombongan perwakilan PUK SPAMK FSPMI PT. Astra Otoparts Divisi Adiwira Plastik Bogor. Rombongan ini bertugas untuk menyampaikan donasi dari seluruh anggota, yang terkumpul setiap bulannya.

Bacaan Lainnya

Kegiatan “Jumat Berkah” pada Jumat 1 Maret 2019, merupakan yang keempat kalinya sejak bulan Desember 2018 yang lalu. Dan diharapkan akan menjadi rutinitas dari program kerja PUK SPAMK FSPMI PT. Astra Otoparts Divisi Adiwira Plastik. Hal tersebut diungkap oleh Agus Joko Santoso yang memimpin rombongan. ” Kegiatan kita hari ini akan terus berjalan, dan tidak ada hubungannya dengan tahun politik. Jadi kami meminta, bapak-bapak tidak berprasangka bahwasanya kegiatan Jumat Berkah ini hanya karena kami sedang ada gerakan “Buruh Go Politik” ungkap Agus Joko Santoso.

Hal tersebut juga untuk menampik anggapan bahwasanya buruh mendekat ke masyarakat saat ada perlunya saja.
Hari ini ada dua titik penyaluran. Yang pertama di Desa Cijujung, tepatnya Majelis Ta’lim Al Amin, yang menampung ibu – ibu janda yang sudah renta. Serta di Pondok Pesantren Al Innayah Kampung Pisang, Karadenan, Cibinong, Bogor. Pondok Pesantren ini menampung anak-anak yatim piatu, dibawah pimpinan Ustadz Muhayat.

Dalam do’a penutup, Ustadz Muhayat juga menyampaikan harapannya, “semoga apa yang dicita-citakan oleh kawan-kawan buruh bisa dikabulkan oleh Allah SWT. Aamiin. (Anom Suroto)

Pos terkait