FSPMI Pelalawan, Riau, Siap Menangkan Prabowo-Sandi

Pelalawan, KPonline – Deklarasi barisan relawan pemenang probowo-Sandi yang diadakan hari Sabtu tangal 29 Desember 2018 berlamgsung meriah. Masyarakat kabupaten Pelalawan, Provinsi Riau, antusias untuk hadir dalam kegiatan yang sekaligus tablig akbar mendengar tausiah.

Dukung terhadap Prabowo-Sandi mengalir dari berbagai kalangan masyarakat. Acara deklarasi barisan relawan pemenangan Prabowo-Sandi ini juga dihadiri dari para simpatisan relawan dan sayap-sayap relawan pemenang probowo sandi, seperti SEKBER PADI, KSPI, PAS, BRO SANDI, FPI, FSPMI, RPP 2019, BRIGADE 08, RGP, PETA, GNCP, LMA, FPBLK.

Bacaan Lainnya

Mereka bekerja keras dalam menyukseskan acara ini. Petinggi partai koalisi yang mengusung pasangan Prabowo-Sandi ikut hadir.

Semangat dari masyarakat membuat para barisan relawan pemenangan Prabowo-Sandi optimis pasangan ini akan memenangkan Pilpres 2019.

Yudi Efrizon selaku Ketua Panitia Pelaksana sekaligus Wakil Ketua KC FSPMI KSPI Kabupaten Pelalawan menjelaskan, dengan ada deklarasi ini menjadi momentum untuk menyampaikan pesan ke tengah masyarakat terkait dukungan yang diberikan kaum buruh terhadap Prabowo-Sandi.

Dari pengurus KC FSPMI KSPI Kabupaten Pelalawan itu sendiri dihadiri oleh Satria Putra selaku Ketua KC FSPMI KSPI Kabupaten Pelalawan, Jasmadi (Wakil Ketua KC FSPMI KSPI Kabupaten Pelalawan), Samsul Bahri (Sekretaris FSPMI KSPI Kabupaten Pelalawan), dan lain-lain.

FSPMI Pelalawan akan bekerja secara total dan semaksimal mungkin untuk memenangkan Prabowo-Sandi. Hal ini mengingat kontrak politik Sepultura KSPI ntuk kaum buruh dan masyarakat.

“Tentunya kami FSPMI ingin mengajak buruh buruh yang lainnya kami FSPMI juga terus bergerak dari pabrik ke pabrik, dari perusahaan satu ke perusahaan lainya, untuk mengajak kawan-kawan buruh ikut terlibat menjadi relawan pemenang capres Prabowo-Sandi sekaligus memperkenalkan Serikat pekerja FSPMI-KSPI,” kata Satria putra.

Samsul Bahri menambahkan, “Kita harus terus bergerak sebagai relawan untuk memenangkan Prabowo-Sandi. FSPMI harus siap berpartisipasi. Kita terus bersosialisasi ke buruh-buruh yang di ada Riau mengingat waktu kita hanya hitungan bulan.”

Pos terkait