Demo Buruh FSPMI Jakarta di PT Delta Fashindo “Loe Jual Gue Borong”

Jakarta,KPonline – Hari ini (26/4/18) ratusan buruh berdatangan untuk menerima tatangan Management PT. Delta Fashindo, ratusan buruh berkumpul didepan PT. Delta Fashindo yang beralamat di Jl. Suci, Susukan Ciracas, Jakarta Timur.

Masa aksi mulai berdatangan sejak pukul 06.30 dari beberapa perwakilan PUK FSPMI se-DKI Jakarta. Adapun tuntutan pada unjuk rasa depan PT. Delta Fashindo terdiri 11 point tuntutan.

Bacaan Lainnya

Pada pukul 09.45 perwakilan masa unjuk rasa diterima oleh Management, namun belum sampai 5 menit para perwakilan sudah keluar area pabrik, diwakili Winarso selaku ketua DPW FSPMI DKI Jakarta, Kardinal, Samsuri dan pengurus PUK PT. Delta Fashindo.

Ternyata hanya seorang manager umum yang menemui perwakilan buruh, yang hanya memberikan janji-janji kepada para buruh PT. Delta Fashindo.

“Udin Tansil (Perundingan Tidak ada Hasil) “ Teriakan terdengar dari atas mokom.

Pukul 11.00 perwakilan buruh kembali diterima oleh Management, sekitar 30 menit berunding ternyata belum juga mendapatkan hasil. Akhirnya masa aksi menutup pintu gerbang PT. Delta Fashindo agar tidak ada management yang keluar area lingkungan pabrik.

Sebelumnya seperti di ketahui sudah di adakan pertemuan di kantor suku dinas tenaga kerja Jakarta timur di hadapan pengurus FSPMI DKI jakarta dan Mediator suku dinas tenaga kerja Jakarta timur pihak manajemen PT. Delta Fhasindo Bareson Girsang menantang FSPMI DKI Jakarta “Silakan Lapor!! Sekalian ke Presiden Jokowi ”,

“Loe Jual Gue Borong !!” Jawab Buruh. (Ical/Jim)

Pos terkait