Karawang, KPonline – Ali Rochman sebagai pengurus dari PUK SPAMK-FSPMI PT. Plasess Indonesia adalah seorang buruh mandiri yang bisa menciptakan lapangan kerja. Rabu, (29/01/2020)
Sebagai pemilik dari Aliansyah Steam Cuci motor & mobil, Poles body full & kaca mobil, dikelola oleh Ali Rochman ini hampir satu tahun lamanya yang Berdiri pada tahun 2019. Dengan memiliki 3 orang karyawan untuk menjalankan usaha kemandiriannya ini.
Modal awal usaha ini hasil dari tabungan Ali Rochman yang bisa menyisihkan uang gajinya. Mulai dari bangunan, sampai membeli peralatan steam mesin dan menghabiskan biaya kurang lebih sebesar 10 Juta.
Ali Rochman mengatakan kepada Crew Media Perdjoeangan akan tujuan dan harapannya “Tujuan dan harapan membuka usaha ini, terutama untuk memotivasi diri sendiri dan orang-orang disekitar yang tidak mempunyai pekerjaan, menciptakan dan menghidupkan perekonomian disekitar. Karena yang namanya kita kerja di sebuah perusahaan, pasti buruh itu akan di PHK dan pasti akan terjadi,” jelas Ali Rochman
Semoga apa yang dilakukan Ali Rochman sekarang, bisa menjadi memotivasi Kawan-kawan buruh semua.