Terapkan karantina Wilayah, Driver Ojol Batam Minta Pemerintah Perhatikan Nasib Mereka

Batam,KPonline – Dalam waktu dekat pemerintah kota Batam akan menerapkan Karantina wilayah untuk mencegah penyebaran Covid-19 .

Kebijakan tersebut tentu akan semakin mengurangi pendapatan ojol kota Batam seperti diketahui bahwa sistem Social Distancing yang saat ini diterapkan saja sudah membuat pendapatan Ojol Batam menurun 50-60 persen apalagi akan diterapkannya Karantina Wilayah .

Bacaan Lainnya

Ketua SPDT-FSPMI Go-Jek Batam yang sekaligus juga Ketua Gabungan Komunitas Driver Online (GKDO) Batam ,Gusril menyampaikan ” Seperti kita ketahui bahwa informasinya dari pemko Batam akan menerapkan karantina wilayah dalam waktu dekat ini, tentu kebijakan ini Ojol siap saja melaksanakan karantina wilayah tersebut dengan memperhatikan kebutuhan pokok driver ojol tersebut ”

Seperti diketahui bahwa pemko Batam sedang melakukan pendataan untuk persiapan untuk karantina wilayah dengan memberikan bantuan kebutuhan pokok warga yang berdampak.

Gusril juga menyampaikan bahwa dalam hal pendataan warga Batam khususnya driver Ojol sering terlewatkan dalam hal pendataan, maka kepada pemko Batam ia berharap agar betul-betul diperhatikan seluruh warga dalam pendataan

” Ada satu hal lagi catatan penting bagi pemko Batam, bahwa dengan Social Distancing saja mereka sudah sulit memenuhi kebutuhan pokok mereka, apalagi untuk membayar cicilan kendaraan bermotor mereka” tambahnya

“Beberapa waktu lalu perwakilan driver online Batam sudah mendatangi pihak OJK agar segera mengeluarkan kebijakan yang berkaitan dengan penundaan pembayaran cicilan kendaraan di Leasing atau di Perusahaan pembiayaan, yang betul-betul meringankan driver online apalagi nanti akan diterapkan Karantina Wilayah.” Pungkasnya

(G.Alizar)

Pos terkait