“Solid Berjuang untuk Kesejahteraan Bersama”

Jakarta, KPonline – Sabtu pagi (18/8/2018), PUK SPAMK FSPMI PT. Assab Steel Indonesia mengadakan Musyawarah Unit Kerja Kedua untuk memilih Ketua PUK dan jajaran pengurus hasil periode 2018-2021 MUSNIK II yang diselenggarakan di rumah makan pemancingan Puspita, Pondokgede, Jakarta Timur.

Acara ini dihadiri langsung oleh Ketua Pimpinan Pusat SPAMK Heryanto, Pimpinan Cabang SPAMK FSPMI DKI Jakarta, Winarso dan sekretarisnya Tuwarno beserta beberapa pengurus PC SPAMK FSPMI DKI, Garda Metal DKI serta dihadiri caleg wakil buruh, Samsuri yang juga pengurus DPW FSPMI DKI.

Musnik II ini juga dihadiri tamu undangan dari beberapa PUK sahabat seperti PUK FSCM, PUK YIMM, PUK MKM, PUK Herlina Indah, PUK SKF, PUK Aneka Gas.

Setelah dilakukan demisioner terhadap kepengurusan PUK Assab periode 2015-2018 pimpinan sidang membacakan dukungan secara aklamasi seluruh anggota PUK Assab Steels yang menyatakan dukungannya kepada Sukriyadi untuk menjabat sebagai Ketua PUK SPAMK FSPMI PT. Assab Steels Indonesia 2018-2021.

Setelah melakukan konsultasi kepada Ketua PC SPAMK DKI akhirnya Sukriyadi atau yang akrab dipanggil ‘Sukhoi’ menyatakan kesediaannya untuk menjabat kembali sebagai Ketua PUK SPAMK FSPMI PT. Assab Steels Indonesia 2018-2021.

Dalam sambutannya, Winarso menyampaikan beberapa pesan terkait organisasi bahwa dalam Musnik II ini jangan sekedar seremonial sesaat tapi harus berani menampilkan atau memunculkan kader kader baru dari anggota yang mendampingi ‘Sukhoi’ dalam berjuang bersama mensejahterakan anggota di PUK PT. Assab.

Winarso juga mengkritisi kurangnya peran serta personil yang lain dalam kepengurusan yang lalu sehingga Ketua terkesan bekerja sendiri.

Sambutan selanjutnya datang dari Ketua Umum PP SPAMK FSPMI, Heriyanto. Ada beberapa point penting yang disampaikan oleh Heriyanto.

“Maraknya upah murah, pembangunan infrastruktur memudahkan kapitalis untuk melakukan perlakuan cilik demi meraup keuntungan sebanyak banyaknya,” ujarnya.

“Untuk mengantisipasi hal hal yang tidak diinginkan segera kakukan bipartit, jangan sampai termakan opini yang di bangun manajemen. Tdk boleh kejadian ada PHK, pensiun dini dan lain sebagainya,” tegasnya lagi.

“Kalau tujuan akhir dari produk ada di suatu tempat kita, maka perusahaan manufaktur akan semakin mendekati tempat tersebut dengan dalih persaingan harga, delivery dll. Problem ini secara nasional utk wilayah Tangerang, Bogor dan Jakarta,” urai Heriyanto.

Heriyanto menekankan untuk terus menghidupkan diskusi serius, koordinasi dengan perangkat organisasi.

“Kita punya harapan, gagasan, kita dukung dengan kerja kerja dilapangan,” pungkasnya.

Pembacaan sumpah janji pelantikan dipimpin oleh Tuwarno selaku sekretaris PC SPAMK DKI yang diikuti oleh pengurus terpilih PUK SPAMK FSPMI PT. Assab Steels Indonesia disaksikan seluruh peserta yang hadir.

“Kami mengucapkan selamat atas dilantiknya susunan yang baru PUK SPAMK FSPMI PT. Assab Steels Indonesia periode 2018 – 2021, dinamika yang terjadi selama MUSNIK II PUK PT.Assab Steel Indonesia ini,” ujar Tuwarno.

“Yang utama dibutuhkan kawan kawan saat ini adalah persatuan serta dukungan seluruh anggota dalam menjalankan organisasi. Selamat menjalankan tugas, istiqomah dalam berjuang,” tandasnya.

“Dengan mengucapkan Alhamdulillah maka MUSNIK II PUK SP AMK FSPMI PT. Assab Steel Indonesia resmi ditutup.” Kata Tuwarno sambil mengetukkan palu diatas podium yang disambut tepuk tangan meriah seluruh peserta yang hadir.

Selesai pelantikan Ketua terpilih Sukriyadi menyampaikan kata sambutan pertamanya. Sukriyadi menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh panitia atas terselenggaranya MUSNIK II ini dengan baik dan lancar hingga pelantikan. Selanjutnya, ucapan terima kasih juga kepada seluruh anggota dan yang telah memberi kepercayaan kepemimpinan kepada pengurus terpilih.

Sukriyadi mengajak seluruhnya untuk bahu membahu berjuang bersama sama dalam satu wadah di PUK SPAMK FSPMI PT. Assab Steel Indonesia ini sesuai dengan tema MUSNIK II ‘Solid Berjuang Untuk Kesejahteraan Bersama’.

Adapun susunan PUK SP AMK FSPMI PT. Assab Steel Indonesia periode 2018 – 2021 adalah sebagai berikut :

Ketua : Sukriyadi

Wakil Ketua I : Sulaiman

Wakil Ketua II : Deri Permana

Wakil Ketua III : Hermawan

Wakil Ketua IV : Wahidin

Sekretaris : Eko Sugondo

Wakil Sekretaris I : Rendi Nurfajri

Wakil Sekretaris II : Jhon Novent

Wakil Sekretaris III : Dendi Ibrahim

Wakil Sekretaris IV : Mulyanto

Bendahara : Paryanto

(Jim).