PUK SPL FSPMI PT. Bila Baja Selenggarakan Musnik II

Deliserdang, KPonline – Pimpinan Unit Kerja Serikat Pekerja Logam Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (PUK SPL FSPMI) PT. Bilah Baja Makmur Abadi hari ini gelar Musyawarah Unit Kerja (MUSNIK) yang ke dua (2), Sabtu (15/12/2018).

Sebagaimana agendanya, hal ini dilakukan karena telah berakhirnya masa jabatan kepengurusan yang lama yaitu periode tahun 2015 – 2018.

Bacaan Lainnya

Bertempat di kantor Konsulat Cabang (KC) FSPMI Kota Medan, MUSNIK ini di gelar secara sederhana dan bersahaja.

MUSNIK II (kedua) PUK PT Bilah Baja Makmur Abadi ini dihadiri oleh Ketua KC FSPMI Kab. Deli serdang yaitu Rianto Sinaga dan Dedek Cahyadi Sirait selaku Sekertarisnya.

Dalam tanggapannya, KC FSPMI melalui Rianto Sinaga mengatakan agar PUK lebih maju dari kepengurusan yang lama.

“Kami berharap agar kepengurusan yang baru dapat lebih baik lagi untuk kedepannya dan dapat membawa PUK ke arah yang lebih baik menuju hirarki organisasi yang sesungguhnya,” terang Rian Sinaga.

Selain Konsulat Cabang Deliserdang acara juga di hadiri oleh Panglima Kordinator Garda Metal FSPMI Provinsi Sumatera Utara yaitu Apen Manurung.

Dalam sambutannya Apen mengajak kepengurusan PUK PT Bilah Baja Makmur Abadi yang baru untuk mempersiapkan anggotanya untuk ikut dalam latsar ke dua Garda Metal SUMUT.

“Saya ingin agar kepengurusan PUK mempersiapkan anggotanya untuk latsar ke dua di SUMUT nanti,dan saya juga berharap agar kepengurusan yang baru lebih solid dan kompak,” ujar Apen.

Selain itu Sulaiman yang ikut hadir mewakili Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) FSPMI Provisi Sumatera Utara juga hadir untuk memberikan masukan-masukan yang membangun untuk pengurus PUK terpilih.

Sulaiman mengajak agar kepengurusan yang baru mempersiapkan anggotanya untuk berjuang menuju buruh go politik, dimana saat ini Ketua DPW FSPMI SUMUT Willy Agus Utomo (WAU) sedang berjuang untuk duduk di DPRD tingkat II Kab. Deli serdang Dapil II dengan Nomor urut 6 dari Partai Gerindra yang mana merupakan perwakilan buruh di Kab. Deli serdang.

Dia mengajak seluruh anggota PUK agar mengajak anggota keluarganya untuk mengantarkan Willy Agus Utomo duduk di legislatif di tahun 2019.

Sementara itu dari Pimpinan Cabang SPL FSPMI Deli Serdang juga turut hadir yaitu Windy selaku Ketua dan Arifin selaku sekertaris.

Kehadiran mereka sendiri bertujuan mengikrarkan/melantik kepengurusan PUK SPL FSPMI PT Bilah Baja Makmur Abadi yang baru.

Di akhir acara, ketua PUK terpilih Budi Agung menyampaikan agar semua anggota dapat bekerjasama dan sama sama bekerja untuk membesarkan PUK dan organisasi.

Adapun susunan kepengurusan PUK SPL FSPMI PT Bilah Baja Makmur Abadi priode tahun 2018 – 2021 adalah sebagai berikut :

Ketua : Budi Agung
Wakil Ketua 1 : Arifin
Wakil Ketua 2 : Nanang Agustian

Sekertaris : Agus Prayetno
Wakil Sekertaris 1 : Aprizal
Wakil Sekertaris 2 : Reza Prawira

Bendahara : Budiono
Wakil Bendahara : Aryanto

Penulis : Samsul Kamal
Editor : Afriyansyah

Pos terkait