Musnik IV PUK SPAMK-FSPMI PT. Federal Izumi Manufacturing

Bogor, KPonline – Musyawarah Unit Kerja IV PUK SPAMK-FSPMI PT. Federal Izumi Manufacturing agak sedikit berbeda dalam pelaksanaanya. Tertera jelas dalam jadwal rangkaian kegiatan terbagi dalam 3 sesi di hari yang berbeda.

Pada Selasa 24 Juli 2018, Pembukaan Musnik IV PUK SPAMK-FSPMI PT. Federal Izumi Manufacturing berlangsung di Ruang Trainning di area perusahaan PT. Federal Izumi Manufacturing di kawasan industri Menara Permai, Cileungsi, Bogor.

Bacaan Lainnya

Ketua Panitia Musnik IV PUK SPAMK-FSPMI PT. Federal Izumi Manufacturing Sugiarta mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh panitia dan para undangan yang telah hadir dari pengurus PUK, perwakilan KC FSPMI Bogor, PC AMK Bogor, perwakikan Direksi dan Management PT. Federal Izumi Manufacturing beserta jajarannya dan perwakilan pleno dan anggota PUK SPAMK-FSPMI PT. Federal Izumi Manufacturing.

Ahmad selaku Ketua PUK demisioner juga mengucapkan terima kasih atas kerja sama seluruh pengurus PUK dan seluruh anggota dalam berorganisasi dan berharap untuk kepengurusan yang baru akan lebih baik lagi.

“Harapan kami dari pihak Management PT. Federal Izumi Manufacturing dengan kepengurusan yang baru bisa bersinergi dengan perusahaan untuk kemajuan bersama yang lebih baik kedepannya, untuk kemajuan perusahaan dan kesejahteraan seluruh karyawan PT. Federal Izumi Manufacturing tentunya” terang Didik Setiawan mewakili Direksi dan Management.

“Perjuangan kaum buruh yang dalam perjuangannya harus kompak dari dalam maupun diluar perusahaan. Dari dalam perusahaan kawan-kawan buruh harus tetap kompak untuk menjaga kesejahteraan karyawan dan ketika diluar perusahaan bisa saling peduli terhadap sesama dengan adanya kegiatan-kegiatan sosial. Contohnya menyantuni anak-anak yatim dan piatu, membantu masalah jaminan kesehatan, dan bentuk-bentuk kerja sosial lainnya” terang Willa.

Willa juga menyampaikan bahwa senjata buruh ada tiga, yaitu ekonomi, politik dan kekuatan massa aksi. Ketiganya merupakan kesatuan yang tidak bisa dipisahkan, dan ketiganya harus bisa saling mendukung. Dia juga berharap kepada semua pihak agar pelaksanaan Musnik IV PUK SPAMK-FSPMI PT. Federal Izumi Manufacturing bisa berjalan dengan lancar dan sukses.

Penulis : Joko Saputro
Foto : Ahdian Mulka

Pos terkait