Konsolidasi Akbar Pertama Sumartono, Ketua PUK PT SAMI TF

Semarang, KPonline – Mengingat perjuangan upah 2018 setahun yang lalu yang begitu panjang dan melelahkan maka pada perjuangan upah 2019 kali PUK SPAMK FSPMI PT SAMI TF melaksanakan Konsolidasi Akbar bagi anggotanya pada hari Selasa (29/1/2019).

Pada hari ini pula merupakan pertama kalinya Sumartono selepas 1 bulan terpilih sebagai Ketua PUK SPAMK FSPMI PT SAMI TF melakukan konsolidasi akbar. Bertempat di lapangan belakang PT SAMI TF, konsolidasi yang berlangsung mulai pukul 16.45 ini mendapatkan respon yang positif dari seluruh anggota PUK SPAMK FSPMI PT.SAMI TF, tak sedikit anggota yang hadir memenuhi lapangan ini. Beberapa anggota yang berbeda shift pun turut menyempatkan untuk hadir.

Bacaan Lainnya

Sumartono yang bertindak sebagai pengisi acara konsolidasi ini, menyampaikan alasan hingga pentingnya mengapa perlu diadakan konsolidasi sore ini. Hal ini dipicu oleh  perundingan gaji yang belum ada kata sepakat antara pihak management dan pihak Serikat Pekerja.

Keras dugaan bahwa Management memutuskan secara sepihak mengenai kenaikan upah di tahun 2019 ini yang sementara besarnya jauh lebih kecil dari prosentase kenaikan UMK dengan alasan kenaikan upah menunggu keputusan dari pusat. Hal ini dirasakan oleh Serikat Pekerja sebagai tindakan yang nantinya meniadakan bipartit antara Management dengan Serikat Pekerja dalam penentuan kenaikan upah. Padahal dalam PKB besarnya upah pekerja kontrak C2 dan Permanent diputuskan berdasarkan kesepakatan antara Management dan Serikat Pekerja.

“Keresahan-keresahan itulah yang tak terjawab jika tidak ada konsolidasi sore ini, untuk itu betapa saya sangat mengharapkan kehadiran para anggota untuk bergabung disini, membahas apa yang menjadi ganjalan kita selama ini, dengan agenda ini setiap tahunnya”, ucap Sumartono seraya mengangkat dagunya tinggi. Beliau merasa bangga terhadap para anggota yang masih mau ikut dalam perjuangan gaji di tahun ini.

Sorak ramai pun bersahutan dari para anggota yang hadir sembari dibacakannya selisih gaji se Affiliate, oleh Sumartono. Suasana pun menjadi panas bersemilir angin sore mendung itu.

Tak lupa, Sumartono pun turut menyampaikan betapa pentingnya produktivitas terhadap dampak keberlangsungan PT SAMI TF untuk itu beliau berharap agar para pekerja  PT SAMI TF dan anggota PUK SPAMK FSPMI PT SAMI TF agar mengedepankan 7S dan juga memperbaiki tingkat kehadiran bekerja. (Tride)

Pos terkait