Hadiri Muscab II PC SPEE FSPMI Purwakarta dan Subang, Sekretaris Umum PP EE FSPMI: Penambahan Anggota dan Penguatan Kembali Aksi Solidaritas

Purwakarta, KPonline – Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Serikat Pekerja Elektronik Elektrik Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia menghadiri Musyawarah Cabang Ke-2 Pimpinan Cabang Serikat Pekerja Elektronik Elektrik Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (PC SPEE-FSPMI) Kabupaten Purwakarta dan Subang.

Dalam kehadirannya, Slamet Riyadi mengatakan bahwa
Musyawarah cabang adalah musyawarah resmi di tingkat cabang

Bacaan Lainnya

Dan dibalik itu menurutnya, disiplin waktu, kita harus mulai dari sekarang. Karena katanya, Kunci keberhasilan adalah disiplin

Kemudian, Ia pun mengungkapkan bahwa organisasi telah menetapkan 4 program prioritas. Salah satunya dan menjadi catatan penting bahwa kedepan penambahan anggota harus terlaksana di PC SPEE-FSPMI Purwakarta dan Subang.

Selanjutnya, Slamet juga menginstruksikan kepada peserta Muscab yang hadir untuk menguatkan kembali aksi solidaritas perlu dilakukan di Sektor Elektronik Elektrik, karena garis dasar gerakan FSPMI adalah aksi.

Bila hari ini kita berpikir biasa biasa saja, jangan harap ada kemajuan untuk kedepannya, khususnya dalam dunia serikat pekerja,” sambung Wahyu Hidayat selaku ketua Exco Partai Buruh Purwakarta.

Selain Slamet Riyadi, Wahyu Hidayat sebagai ketua Exco Partai Buruh dan sekaligus Ketua PC SPAMK-FSPMI Kabupaten Purwakarta dan Kasma perwakilan dari Garda Metal FSPMI Purwakarta pun hadir dalam Muscab yang digelar di Training Center Kantor Konsulat Cabang FSPMI Purwakarta pada Minggu, (16/7/2023).

Pos terkait