Bandung, KPonline – Perayaan idul fitri tahun ini memang berbeda dengan tahun- tahun sebelumnya.
Ya, tentu saja berbeda, epidemik global corona viruse covid -19 telah memporak porandakan semuanya, perekonomian, psikologis ketakutan dan masih banyak lagi terkuras energinya.
Sudah lebih dari dua bulan lamanya setatus darurat kesehatan belum kunjung mereda dan tak ayal membuat seluruh masyarakat merasakan efek dari pandemi ini.
Ditengah pandemi ini mau tidak mau semua harus berjuang dan berkorban. Jutaan ter-PHK, THR yang dicicil bahkan ditunda dan ada juga yang dikurangi.
Tragisnya lagi dalam situasi seperti ini masih ada beberapa perusahaan yang memanfaatkan situasi ini dengan melakukan PHK sepihak dan merumahkan pekerja tanpa upah.
Walaupun dalam suasana serba tak menentu ini tidak mengurungkan niat
masyarakat untuk tetap merayakan hari kemenangan. Berbagai kegiatan keagamaan untuk mengagungkan Tuhan tetap dilakukan masyarakat seperti melakukan Takbiran serta melakukan solat ied.
Seperti yang dilakukan salah satu keluarga didaerah Cimahi ini, mereka melaksanakan solat idul fitri dirumah berjamaah bersama keluarga tercinta. Tidak menghilangkan kehidmatan walaupun dilakukan dirumah kekhusuan tetap terpancar, harapan dan doa pun mengalir yang pada intinya agar pandemi ini segera berlalu dan kehidupan kembali berjalan normal.
Minal aidzin wal faizin, taqoballohu mina wa minkum. (Zenk)