SPPJM Batam Pernah Jaya di Masanya

Batam, KPonline – Sekretaris KC FSPMI Batam, Andy Saputra dalam sambutan pada Muscab ke III SPPJM FSPMI Batam mengatakan bahwa SPPJM merupakan motor penggerak aksi buruh pada 2011 silam.

Andy berharap dalam Muscab tersebut akan terpilih kader kader yang lebih militan dan solid.

Bacaan Lainnya

Ia menambahkan bahwa KC FSPMI saat ini telah membentuk tim rekruitmen untuk mengejar target bahwa SPPJM dan sektor transportasi akan di perbesar lagi dengan merekrut kader kader baru dan kembali besar seperti dulu.

Sementara perwakilan dari PC SPEE FSPMI Batam mengatakan bahwa saat ini organisasi harus bergerak dalam Rekrut, Didik dan Gerakkan.

” Kunci semuanya ada di pendidikan sesuai dengan program dari DPP FSPMI yaitu menyongsong gerakan buruh 20 tahun ke depan” Ungkapnya.

” Dari SPEE mengucapkan selamat bermuscab dan mampu melahirkan generasi yang militan” Pungkasnya.

Musyawarah Cabang ( Muscab) ke 3 SPPJM FSPMI di adakan di Aviari Hotel.

Ketua PC SPPJM FSPMI Kota Batam Panusunan Siregar mengatakan bahwa kendala yang di hadapi di SPPJM adalah minimnya SDM yang ada di organisasi khususnya di Galangan Kapal.

Ia juga meminta kepada pengurus pusat SPPJM agar terus memperhatikan pendidikan dan kaderisasi di semua tingkat di perhatikan.

( Ahmad/ Supri)

Pos terkait