Said Iqbal Adakan Pertemuan Dan Diskusi Dengan Guru Honorer dan Tenaga Honorer

Jakarta, KPonline –  Tanpa persiapan yang begitu banyak, dan sangat mendadak, Presiden FSPMI yang juga merupakan Presiden KSPI Said Iqbal, mengadakan pertemuan dan diskusi dengan beberapa aktivis buruh dan guru-guru honorer DKI Jakarta. Pertemuan dan diskusi tersebut, dihadiri oleh beberapa aktivis buruh, guru-guru honorer dan tenaga honorer, beberapa pengurus FGTHSI dan beberapa pengurus PB PGRI.

Pertemuan dan diskusi tersebut dilaksanakan di Rumah Perjuangan Guru Honorer, yang juga sekaligus rumah kediaman dari Didi Supriyadi. Ketua Majelis Nasional KSPI dan juga Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Guru Republik Indonesia (PB-PGRI) ini, menjadikan rumah kediamannya sebagai rumah aspirasi sekaligus rumah perjuangan bagi guru-guru honorer.

Bacaan Lainnya

Dalam pertemuan dan diskusi tersebut, membahas terkait perjuangan guru-guru honorer DKI Jakarta, dan juga persiapan pertemuan dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. “Akhir Maret rencana pertemuannya, Bung Presiden Said Iqbal yang akan memfasilitasi sekaligus sebagai mediator pertemuan tersebut” ungkap Hamdi Zaenal Ketua Forum Guru Honorer dan Tenaga Honorer Swasta Indonesia (FGTHSI) DKI Jakarta.

“Bahkan besok (26 Februari 2019), kami akan melaksanakan Rapat Bersama Biro Organisasi Reformasi Birokrasi. Hal ini sebuah langkah yang perlu kami lakukan, agar permasalahan yang guru-guru honorer alami segera terselesaikan” jelas Hamdi kepada awak Media Perdjoeangan pada 25 Februari 2019 malam. Bahkan lebih lanjut, Hamdi Zaenal menjelaskan bahwa ada beberapa pesan yang disampaikan oleh Said Iqbal Presiden FSPMI yang juga merupakan Presiden KSPI, kepada guru-guru honorer dan aktivis buruh yang hadir dalam pertemuan tersebut.

“Guru-guru Honorer dan Tenaga Honorer, agar terus memperjuangkan nasib dan status mereka. Jangan takut dan jangan ragu, karena dengan keberanian, kita akan mendapatkan perubahan” ucap Hamdi menirukan apa yang telah disampaikan oleh Said Iqbal kepada guru-guru honorer. (RDW)

Pos terkait