PT.SAMI Melaksanakan Medical Check Up untuk Para Pekerjanya

Semarang, KPonline – PT Semarang Autocomp Manufacturing Indonesia  bekerjasama dengan Laboratorium Klinik Nala Medical Center (NMC) melaksanakan Medical Check Up bagi para pekerjanya pada hari Selasa dan Rabu (19-20/2/2019). Bertempat di ruang klinik dan ruang training perusahaan yang disulap jadi ruang klinik sementara, para peserta yang berasal dari jajaran management sampai operator datang secara bergantian untuk melakukan Medical Check Up sesuai dengan schedule yang sudah ditentukan.

Dalam Medical Check Up ini para pekerja mendapatkan pemeriksaan-pemeriksaan antara lain sebagai berikut :

Bacaan Lainnya

1. Hematologi, berfungsi untuk mendeteksi kelainan / gangguan darah.
2. Glukosa Puasa, berfungsi untuk menilai risiko terjadinya hiperglikemia / diabetes.
3. Cholesterol Total, berfungsi untuk mendeteksi kadar lemak dalam darah.
4. Asam Urat, untuk menilai fungsi ginjal.
5. HBsAg, untuk mendeteksi deteksi dini infeksi virus Hepatitis B.
6. Urin rutin, untuk mendeteksi dini adanya infeksi / kelainan pada saluran kencing.
7. Rontgen Thorax, untuk mengetahui kondisi paru dan jantung.
8. ECG, untuk mendeteksi kelainan irama jantung dan aktifitas listrik di jantung.

Medical Check Up di tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, seperti yang disampaikan oleh Joko Adi Waluyo sebagai PIC kegiatan tersebut.

“MCU untuk format tahun ini melibatkan semua pekerja tetap, yang tadinya hanya pekerja yang isi pekerjaannya berhubungan dengan B3 saja. Dan akan dibagi lagi menjadi 4 grup selama empat bulan ke depan”, jelasnya.

PT.SAMI Melaksanakan Medical Check Up untuk Para Pekerjanya

Joko Adi juga menjelaskan tujuan diadakannya MCU ini selain untuk mendeteksi awal jika ada Penyakit Akibat Kerja (PAK) dan agar pekerja dapat hidup dengan pola hidup sehat.

“Selain untuk mendeteksi awal jika ada pekerja yang terindikasi oleh PAK, Medical Check Up ini juga bertujuan untuk merubah mindset dari pekerja agar peduli dengan kesehatan tubuhnya dengan pola hidup sehat,” terangnya.

Sedangkan dari pihak PUK SPAMK FSPMI PT SAMI TF melalui ketuanya Sumartono, meengucapkan terima kasih dengan adanya peningkatan peserta dari tahun sebelumnya dan berharap Medical Check Up tetap diadakan secara rutin setahun sekali dapat dilaksanakan.

“Kami berterimakasih kepada management karena MCU kali ini lebih merata dibanding dengan tahun sebelumnya karena melibatkan semua pekerja tetap, yang  membuktikan bahwa management peduli dengan kesehatan pekerja, sebab dengan pekerja yang sehat akan menunjang dan meningkatkan produktifitas kerja juga”, ujarnya.

“Harapannya Medical Check Up ini dilakukan secara rutin tiap tahunnya sesuai amanat Undang-undang No : 1 tahun 1970 dan jika hasil dari Medical Check Up tersebut ditemukan pekerja yang kesehatannya ada masalah dapat ditindak lanjuti dengan serius”, lanjutnya.(Sup)

Pos terkait