Pipin Supinah : Kaum Perempuan Bagian Dari Perjuangan Kaum Buruh

Bogor, KPonline, – Kaum perempuan masih dianggap sebagai kaum yang lemah bagi sebagian orang. Bahkan, sebagian yang lain, masih memandang dengan sebelah mata. Hal ini dikarenakan salah satu faktor, yaitu belum adanya kesetaraan gender dalam cara pandang masyarakat kita. Kesetaraan yang dimaksud disini adalah kesetaraan dalam hak dan kewajiban, baik didalam masyarakat maupun didalam dunia kerja atau industri.


“Oleh karena itu, kaum perempuan tidak boleh kalah oleh kaum laki-laki dalam berbagai bidang. Karena salah satu tujuan diadakannya pelatihan Public Speaking bagi kaum buruh perempuan kali ini adalah agar kaum buruh perempuan tidak kalah dalam hal berpikir, bertindak dan tentu saja mencetak orator-orator handal” ungkap Pipin Supinah, Pimpinan Pusat SPEE FSPMI Bidang Perempuan dalam pembukaan Pelatihan Public Speaking Bidang Perempuan SPEE FSPMI.

Bacaan Lainnya

Dalam pelatihan ini di isi oleh tiga orang tutor yang berpengalaman dan profesional yaitu Ismail Rifa’i dari Direktorat Pendidikan Pimpinan Pusat SPEE FSPMI, Suherman dari Ketua Bidang Pendidikan Pimpinan Pusat SPEE FSPMI, dan Hapsari Wakil Sekretaris Bidang Pendidikan Pimpinan Pusat SPEE FSPMI.

Pipin Supinah selaku Pimpinan Pusat Bidang Perempuan SPEE FSPMI, memang sudah diagendakan untuk melakukan konsolidasi bersama seluruh peserta yang merupakan perempuan SPEE FSPMI dari berbagai daerah pada kegiatan pelatihan public speaking yang akan dilakukan dua hari ke depan.

Berikut beberapa kutipan atau pesan menarik dari para tutor pada pelatihan Public Speaking Bidang Perempuan SPEE FSPMI di Zest Hotel Bogor pada 22-23 Juni 2019 :

1. Manfaatkan kesempatan berbicara ditempat umum sebaik-baiknya.

2. Sadari bahwa kegagalan adalah sebagai sukses yang tertunda

3. Perempuan harus menjadi bagian dari perjuangan kaum Buruh

4. Dalam berbicara, perempuan harus cerdas serta berkualitas karena perempuan adalah bagian yang tidak terpisahkan untuk menciptakan Pemimpin bangsa yang berkeadilan.

“PP SPEE berusaha mewujudkan dengan pelatihan Publik Speaking, agar perempuan dapat mempunyai bekal dan ilmu dalam menyuarakan kepentingan buruh pada umumnya serta kepentingan perempuan khususnya” ucap Hapsari, salah satu tutor Pelatihan Public Speaking Bidang Perempuan SPEE FSPMI.

Penulis : Ayu
Editor : RDW

Pos terkait