Pesan Ketua Konsulat Cabang FSPMI Bogor di MUSDA III Garda Metal FSPMI Bogor

Bogor, KPonline – Pilar FSPMI yaitu Garda Metal Daerah Kab/ Kota Bogor melaksanakan Musyawarah Daerah ke-3 Garda Metal Bogor untuk melanjutkan estafet kepemimpinan periode 2022-2027.

Agenda Musda ini dibuka oleh Komarudin sebagai Ketua Konsulat Cabang FSPMI Kab/Kota Bogor, sebelum diketoknya palu tanda pembukaan agenda, beliau memberikan beberapa pesan diantaranya memberikan kesempatan kepada pemuda-pemudi untuk melanjutkan estafet kepimpinan dalam hal ini di Garda Metal FSPMI Bogor.

Bacaan Lainnya

“Tidak ada kata tidak bisa, tidak ada kata tidak mampu, oleh karena itu ayo kita beri kesempatan agar regenerasi terus berjalan, dan yang senior tetap memberikan ilmunya, pengalamannya dalam membantu dan mendukung kepemimpinan selanjutnya,” ujar Komarudin.

Kepemimpinan Garda Metal Bogor ini dengan periode kepimpinan selama 5 tahun, dan beliau menegaskan untuk siapapun yang akan memimpin kedepannya untuk menyiapkan segala hal untuk 5 tahun kedepan.

Dalam hal agenda pemilihan pemimpin pastinya banyak harapan, begitu pula dengan Ketua KC FSPMI Bogor. Beliau juga berharap kepada siapapun yang menjadi Panglima Koordinator Dearah (Pangkorda) Garda Metal FSPMI Bogor selanjutnya untuk meneruskan program kerja dan terus bersinergi khususnya dengan KC FSPMI Bogor dan umumnya dengan FSPMI Nasional.

“Harapan kami Pemimpin Garda Metal Bogor selanjutnya mampu meneruskan dan terus bersinergi dengan kita di Kab/Kota Bogor, mampu mengimplementasikan intruksi – intruksi nasional, wilayah dan daerah,” lanjut Komarudin.

Komarudin sebagai Ketua KC FSPMI Bogor juga berterimakasih kepada Ananto sebagai Panglima Koordinator Daerah (Pangkorda GM) Kab/Kota Bogor yang sudah mendedikasikan dirinya dalam 5 tahun memimpin Garda Metal Bogor dan bersinergi dengan PC, KC, DPW dan tingkat Nasional di agenda-agenda aksi FSPMI.

“Kami juga ucapkan banyak terimakasih kepada bung Ananto sebagai Pangkorda Garda Metal atas kepimpinan dan bersinergi dengan kami sampai tingkat nasional dalam agenda-agenda FSPMI,” ucap Komarudin.

Pesan terakhir dari KC FSPMI Kab/ Kota Bogor yaitu strategi perjuangan politik melalui Partai Buruh. Seperti diketahui saat ini muncul partai baru salah satunya Partai Buruh yang digagas oleh Organisasi buruh. Dan saat ini Partai Buruh sedang dalam tahap verifikasi faktual oleh KPU, oleh karena itu KC FSPMI Kab/Kota Bogor menegaskan untuk mensupport dalam segala hal demi lolosnya Partai Buruh.

“Kita punya agenda tambahan yaitu memperjuangkan Partai Buruh untuk lolos verifikasi, Partai Buruh adalah alat perjuangan kita FSPMI dan Garda Metal juga dituntut menjadi Garda Rakyat karena sebagaian besar Garda Metal menjadi bagian dari Garda Rakyat. Ayo sama-sama kita kawal, kita dukung, kita perjuangan lolosnya Partai Buruh. Semoga Partai Buruh yang kita harap-harap kan sebagai strategi perjuangan Organisasi dapat lolos verifikasi faktual dan bersaing pemilu tahun 2024. Dan melalui Partai Buruh lah kita menjadi bagian dari penentu kebijakan di negeri ini”. Ujar Komarudin.

“Siap loloskan Partai Buruh….” Teriakan semangat dari Komarudin.

“Siap..!!!” Teriakan para peserta menyambut dengan penuh semangat.

Agenda Musyawarah Daerah Garda Metal Kab/ Kota Bogor digelar di Hotel Grand Orri, Citeureup Kab.Bogor pada Minggu, 30 Oktober 2022 yang dihadiri oleh para Korlap perwakilan PUK, Pimpinan SPA FSPMI Kab/ Kota Bogor, Pangkornas Garda Metal, pilar Jamkeswatch, pilar Media Perdjoeangan dan para tamu undangan lainnya.

(Penulis : Gio /Foto : Gunawan)

Pos terkait