Persiapan Musnik PUK SPEE FSPMI PT. SCNP

Bogor, KPonline – Regenerasi dan kaderisasi dalam sebuah organisasi sangatlah perlu dilakukan untuk menjaga agar dapat tetap menjalankan roda organisasi. Pemikir-pemikir muda dengan kreatifitas sangat diperlukan untuk mempertahan sebuah organisasi tetap berjalan sesuai alurnya.

Membuat itu mudah tapi mempertahankan tidaklah gampang. Terlebih lagi organisasi serikat pekerja yang menyangkut, menentukan nasib.

Hal inilah yang dilakukan panitia Musnik PUK SPEE FSPMI PT SCNP (Selaras Citra Nusantara Perkasa) Tbk. Bertempat di kantor sekretariat PUK yang terletak di Kawasan Industri di Cileungsi, Kabupaten Bogor, panitia Musnik mengadakan agenda rapat untuk menentukan siapa Bakal Calon Ketua PUK SPEE FSPMI PT SCNP Tbk, Rabu (7/6/2023).

Rapat Musnik ke 4 PUK SPEE FSPMI PT. SELARAS CITRA NUSANTARA PERKASA tbk (PT.SCNP TBK) yang diikuti panitia musnik, pengurus PUK, dihadiri oleh sekretaris PC SPEE FSPMI Bogor Komarudin bertempat di kediaman Syarif Hidayat.

Dalam hal ini Komarudin selaku Sekretaris SPEE FSPMI Bogor sekaligus Ketua KC FSPMI Bogor memberikan arahan kepada panitia dan PUK bagaimana musnik SPEE FSPMI yang sesungguhnya.

“Pentingnya komunikasi yang dilakukan antar pengurus PUK dan perangkat cabang agar tidak ada komunikasi yang tertutup. Bakal calon ketua PUK harus punya jiwa militansi yang kuat dan tidak mudah terkena bujuk rayu pihak manapun komitmen dalam perjuangan solid serta berjiwa sosial yang tinggi,” ungkap Komarudin.

Dari arahan tersebut didapatkan hasil berupa panitia OC dan SC, pencarian balon, pembentukan team formatur, pembentukan komisi, lampiran keputusan, berita acara, dan memberikan arahan hal-hal penting yang perlu diperhatikan.

Pada intinya, panitia menyepakati, pada saat ini harus ada balon dari seluruh anggota. Mengingat waktu dekat dengan acara musnik ini maka pencarian balon harus dipercepat.

Sebelum acara Musnik pada 17 Juni 2023 diharapkan persiapan semua selesai. Dua hari sebelum acara maka panitia Musnik bertemu kembali dengan Komarudin untuk memeriksa dan memberikan masukan apa yang belum sempurna. Untuk teknis pencarian balon diserahkan ke panitia musnik. (Tendy)