Pelayanan Mengecewakan, Ketua Brigade Nusantara Ancam Geruduk Kantor Disduk Batam

Batam, KPonline – Belum maksimalnya pelayanan di kantor dinas kependudukan membuat Ketua Organisasi Kepemudaan Brigade Nusantara Edy Asmara menjadi geram.

“Saya mengurus akte kelahiran keponakan saya kemudian di oper dari kecamatan Bengkong ke disduk, setelah saya ke disduk kota Batam, kata seorang staf di sana saya harus ke kec Bengkong lagi dan ini sudah kelima kalinya saya mondar mandir tapi jawabannya begitu terus” Ungkap Edy di kantor disduk kota Batam (23/1/2020)

Bacaan Lainnya

“Dan ini tidak hanya saya tapi banyak masyarakat yang saya jumpai di disduk Batam mereka sudah setahun mengurus KTP belum keluar, Akte salah nama, dan Kartu Keluarga yang tidak jadi-jadi” Tambahnya dengan nada kesal.

Jika tidak di benahi Edy juga mengancam akan turun aksi di walikota dan disduk kota Batam dengan tuntutan meminta walikota Batam mencopot jabatan kepala dinas Kependudukan kota Batam karena tidak tegas dalam memimpin dinasnya

Edy menilai seharusnya walikota Batam memperbaiki menagemen di pemerintahan sebelum habis masa jabatannya, bukan semakin berantakan yang tidak tersistematis seperti ini. Kondisi ini, tentunya harus segera dicarikan solusinya agar pelayanan kepada masyarakat dapat lebih maksimal.

Saat akan di mintai keterangan salah seorang staf berkata kadisduk tidak masuk dari pagi sampe sore ini.

Pos terkait