Menjelang Subuh PAM PTPN III KRPPT Tangkap Pencuri Produksi

Rantauprapat, KPonline – Udara malam yang dingin tidak mengendorkan semangat Pengamanan PT Perkebunan Nusantara III (PTPN III (Persero) Kebun Rantauprapat (KRPPT) untuk terus menjaga aset perusahaan, terutama produksi.

Minggu (27/03) menjelang subuh sekira pukul 03.55 Wib, Pengamanan tangkap lagi satu orang terduga pencuri produksi kelapa sawit, ” Kata Pelda TNI (Purn) Irwan Ananta Kepala Kepada Koran Perdjoeangan Online, Minggu pagi (27/03) di Kantor Pengamanan PTPN III (Persero) KRPPT.

“Team Pengamanan yang terdiri dari SatPam dan Bawah Kendali Operasi (BKO) TNI-Polri, menangkap 1.Orang terduga pencuri produksi dari Blok.O.11.Tanaman Menghasilkan (TM) 2004, Afdeling IV, ber inisial Wari,53 Thn, Penduduk Dusun Kampung Syukur, Desa Kampung Baru Kecamatan Bilah Barat Kabupaten Labuhanbatu, darinya turut diamankan barang-bukti 8.Tandan Buah Segar (TBS) dengan taksiran berat sejumlah 260 Kg.TBS.

Terduga pelaku pencuri produksi berikut barang bukti sudah kami serahkan ke Polres Labuhanbatu untuk menjalani proses hukum.

Terduga pencuri yang tertangkap menjelang subuh tadi, adalah pencuri produksi ke 19. yang berhasil diamankan dalam kurun waktu dari tgl 01 Maret sampai dengan 27 Maret 2022” kata Ananta

Lanjutnya “Sebelumnya sekira pukul 21.05 Wib Sabtu (26/03) Pengamanan juga berhasil mengamankan produksi curian sejumlah 45 TBS dari Blok P.4 ,TM 2018 Afdeling V, terduga pelaku yang berasal dari Dusun Barnung Desa Janji Kecamatan Bilah Barat Kabupaten Labuhanbatu, tidak berhasil ditangkap karena melarikan diri saat mau ditangkap”

Kami sangat berharap kepada Polres Labuhanbatu agar dapat mengembangkan proses penyidikan hingga kepada pelaku penadah produksi curian ini guna meminimalisir aksi pencurian produksi di PTPN III KRPPT ” Ujar Ananta. (Anto Bangun)