Kader Posyandu Nusa Indah VIII Asri Pratama Gelar Senam Untuk Jaga Stamina dan Kebugaran

Bekasi, KPonline – Ketua Posyandu Nusa Indah VIII, Asri Pratama, Sukadami, Cikarang Selatan, Mimin Permana memimpin kegiatan senam yang diselenggarakan depan balai pancasila pada Minggu (22/1/2023). Ini merupakan program rutin yang dilakukan kader posyandu Nusa Indah VIII.

Hal ini dimaksudkan untuk menjaga kebugaran para ibu-ibu kader posyandu dan warga RW08 Asri Pratama. Pasalnya, ibu-ibu termasuk kelompok yang rentan, jadi sangat bagus untuk menjaga kebugaran.

Selain itu Mimin juga mengucapkan terima kasih kepada peserta yang hadir di acara ini. “Terimakasih kepada ibu-ibu kader posyandu dan warga yang hadir pada acara senam sehat, acara ini kita beri tema ‘Badan sehat hati pun senang dan tenang’ bersama Lia Papua,” ucap Mimin.

Sementara koordinator olahraga RW.08 Asri Pratama, Yaya dengan gesit mempersiapkan segala kelengkapan seperti sound sistem dan lainnya. “Melihat antusias para ibu-ibu mengikuti program senam, maka senam akan dilakukan secara rutin agar kesehatan warga khususnya ibu-ibu betul-betul terjaga,” ungkap Yaya.

Menurutnya, meski sudah berusia lanjut, mereka harus tetap memiliki semangat yang tinggi. Dengan begitu, bisa memotivasi warga yang berusia muda untuk menjaga kesehatan. “Tidak hanya ibu-ibu kami juga akan berusaha memfasilitasi warga yang usia produktif dengan senam aerobik kalau perlu,” pungkasnya. (Yanto)