FSPMI DKI Siap Meriahkan HUT FSPMI ke 20

Jakarta, KPonline – Dewan Pimpinan Wilayah Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia DKI Jakarta gelar rapat koordinasi dengan Seluruh Pimpinan Cabang Serikat Pekerja Anggota FSPMI DKI, Pimpinan Unit Kerja SPA dan Jajaran Pengurus Garda Metal FSPMI DKI Jakarta, pada hari Jumat siang ( 1 Februari 2019 ) di Kantor Sekretariat DPW – PC FSPMI DKI.

Samsuri selaku Pengurus DPW membuka rapat hari ini dengan penuh semangat, karena Perayaan tahun ini dalam rangka HUT FSPMI ke-20 harus meriah dengan terus memperjuangkan isu-isu perjuangan tahun 2019 ini.

Bacaan Lainnya

Pada rapat hari ini banyak hal yang dibahas, diantaranya persiapan Hari Ulang Tahun Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia yang ke-20 yang akan dirayakan hanya tinggal hitungan hari, dengan cara aksi turun kejalan untuk menyampaikan beberapa tuntutan kepada Pemerintah, apa yang sedang diperjuangkan pada tahun 2019 ini oleh FSPMI.

Menurut Winarso ketua DPW FSPMI DKI menyatakan bahwa, sesuai hasil rapat DPP beberapa hari yang lalu, rangkaian agenda kegiatan menyambut HUT FSPMI yang ke-20, tanggal 6 Februari 2019 diawali dengan aksi turun kejalan dengan jumlah massa aksi yang maximal, khususnya dari seluruh anggota, perangkat PUK, PC SPA sampai dengan pengurus DPW.

Menindaklanjuti hasil rapat koordinasi DPW dengan PC SPA, dilanjutkan rapat koordinasi antara PC SPA dengan PUK SPA dalam waktu satu Minggu dan dilanjutkan hari ini rapat koordinasi seluruh PC SPA, PUK SPA dan seluruh jajaran Pengurus Garda Metal FSPMI DKI Jakarta untuk mempersiapkan demi meriahnya perayaan HUT FSPMI ke-20 di Istana Negara dan Sport Mall Klapa Gading.

“Para caleg yang sudah direkomendasikan oleh organisasi yang berasal dari buruh anggota FSPMI, diantaranya Samsuri caleg no urut 7 untuk dapil IV wilayah Cakung, Pulogadung dan Matraman dari Partai Gerindra dan Kardinal yang maju sebagai caleg nomor urut 7 untuk dapil VIII wilayah Tebet, Pancoran, Pasar Minggu, Jagakarsa dan Mampang Prapatan dari Partai Demokrat harus didukung penuh”. Ujar Winarso

“Ada hal yang memang harus konsen dalam mempersiapkan agenda dalam satu minggu kedepan, tetapi kita di tuntut harus semaximal mungkin, karena ini tanggung jawab kita bersama”. Tambahnya

“Selain kita mempersiapkan HUT FSPMI dan Rapat Pimpinan Nasional, ada agenda yang kebetulan pada hari minggu lusa akan dilaksanakan, adalah agenda RESOLUSI 2019 Garda Metal FSPMI DKI Jakarta, agenda yang satu ini juga harus kita persiapkan semaximal mungkin yang memang bertujuan untuk membangkitkan Jiwa Resolusi seluruh anggota Garda Metal DKI sebagai pilar Organisasi dalam memperjuangkan isu-isu sepanjang tahun 2019”. Pungkas pria yang biasa dipanggil Bang Win. *(Brd)

Pos terkait