FSPMI Berduka, Widodo ‘Kumis’ Meninggal Dalam Tugas

Widodo 'Kumis' (berbaju hitam), saat mengikuti kegiatan yang diselenggarakan FSPMI.

Jakarta, KPonline – Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) berduka. Salah satu kadernya meninggal dunia dalam sebuah kecelakaan di Ajibarang, Kamis (27/9/2018).

Pria yang disapa Widodo Kumis ini adalah pengurus PUK SPAMK FSPMI PT. YIMM.

Bacaan Lainnya

Rabu malam (26/9/2018), dia berangkat ke Baturaden, Jawa Tengah, untuk menghadiri Musyawarah Cabang PC SPAMK FSPMI DKI Jakarta. Mobil tersebut berisi 4 orang, termasuk sopir. Seluruhnya adalah aktivis FSPMI, dan salah satunya adalah Sekretaris DPW DKI Jakarta Twarno

Naas, setelah lewat Cirebon, sekitar jam 3 pagi, mobil yang ditumpanginya mengalami kecelakaan. Setelah sempat dibawa ke RSUD Ajibarang, Widodo, beberapa jam kemudian meninggal dunia.

Semoga allah mengampuni segala khilafnya dan menerima seluruh amal baiknya serta menempatkanya di syurga. Aamiin.

Widodo ‘Kumis’ (berbaju hitam), saat mengikuti kegiatan yang diselenggarakan FSPMI.

Pos terkait