DPP FSPMI Gelar Sekolah Ideologi Dasar FSPMI Angkatan I Untuk Kaderasi FSPMI

Karawang, KPonline – Dewan Pimpinan Pusat FSPMI menggelar Sekolah Ideologi Dasar FSPMI Angkatan Pertama yang di ikuti oleh semua perwakilan PP SPA FSPMI, Pilar FSPMI yang berjumlah 40 Peserta SeIndonesia Raya dan di laksanakan di Pusat Pendidikan dan Latihan (Pusdiklat) FSPMI yang beralamat Jl. Raya Puncak Cisarua Kp. Babakan No. 59 RT. 03 RW 03 Kel. Tugu Utara Kec. Cisarua, Bogor – Jawa Barat. Jum’at (25/2/22).

Sekolah Ideologi Dasar FSPMI Angkatan Pertama ini berlangsung dari Hari Rabu – Jum’at, Tanggal 23 – 25 Februari 2022 yang di Fasilitasi oleh DPP FSPMI dan di buka langsung oleh Presiden FSPMI Riden Hatam Aziz, S.H.

Bacaan Lainnya

Selain Presiden FSPMI yang hadir, terlihat juga Sekretaris Jendral FSPMI Sabilar Rosyad, S.H., Obon Tabroni Deputi FSPMI, Presiden KSPI sekaligus Ketua Majelis Nasional FSPMI Ir. H. Said Iqbal, ME sebagai Narasumber pemberi materi di Sekolah Ideologi Dasar FSPMI Angkatan Pertama ini.

Sekretaris Majelis Nasional H. Yadun Mufid sebagai Panitia sekaligus Kepala Sekolah dalam Ideologi Dasar FSPMI ini memberikan warna tersendiri, berjalan dengan Sukses nya agenda Sekolah Ideologi Dasar FSPMI Angkatan Pertama ini dengan Tujuan utama untuk pembekalan semua Kader FSPMI ke depan agar bisa meningkatkan / memperkuat serta melanjutkan Estafet Kepengurusan FSPMI dalam Perjuangan dan pergerakan organisasi.

Materi hari pertama adalah terkait Konstitusi, Program Kerja FSPMI dan Kepemimpinan yang disampaikan langsung oleh Riden Hatam Aziz, S.H, Budaya Gerakan FSPMI (FSPMI Culture) di sampaikan oleh Obon Tabroni, Ekonomi Politik di sampaikan oleh Gede Satria dan Ideologi Dasar Buruh oleh Adityo Fajar DH Yang di mulai dari Pukul 15.00 sampai dengan Pkl 22.00 Wib, tiap sesi diselingi oleh istirahat, sholat dan makan atau Ishoma.

Materi hari kedua adalah terkait Ruh Advokasi Buruh yang disampaikan langsung oleh Sekretaris Jendral Sabilar Rosyad, S.H. Materi Profil Partai Buruh oleh Ferri Nuzarly, S.E., S.H, melalui Virtual Zoom Meeting beliau tidak bisa hadir karena ada Agenda di Jakarta kemudian Agus Ruli Ardiansyah menyampaikan materi membangun Kekuatan Buruh Tani – Nelayan, Penggunaan Imformasi dan Tekhnologi (IT) dan Media dalam membangun Ideologi Buruh selain itu ada pemutaran Film Dokumenter Working Class Herois, Lagu Perjuangan dll yang di pandu dan disampaikan langsung oleh Ir. H. Said Iqbal, M.E., Sebagai Presiden KSPI, Presiden Partai Buruh dan Ketua Majelis Nasional FSPMI.

Materi hari ketiga sekaligus penutupan adalah terkait Ringkasan Isi Buku Gagasan Besar Serikat Pekerja yang disampaikan oleh Kahar S. Cahyono dan Presentasi hasil bedah buku masing – masing Kelompok.

Antusiasme para peserta sangat tinggi. Setiap sesi materi diikuti dengan penuh perhatian dan sedikit diselingi canda oleh Peserta bersama Narasumbernya sebagai Fasilitatornya, sehingga para peserta bisa mengikutinya dengan suka cita.

Dan semua peserta berkomitmen akan merealisasikan ilmu yang sudah didapat untuk pergerakan dan Perjuangan FSPMI kedepan. (Hsn)

Pos terkait