Seorang Buruh Kritis di Hari Keempat Long March Medan-Jakarta

Medan, KPonline – Hari keempat aksi jalan kaki atau long march yang digelar ratusan buruh PT. Pelindo I Medan menuju Jakarta, seorang buruh yang merupakan peserta aksi tiba-tiba pingsan, dan setelah dicek, kondisinya lumayan kritis.

Hal itu dilaporkan Koordinator Serikat Buruh Sejahtera Indonesia (SBSI) Wilayah Sumatera Utara, Nicholas Sutrisman, ketika para peserta aksi sedang melanjutkan aksi long march di wilayah Asahan, Sumut.

Bacaan Lainnya

“Mengalami kecapean, dan pingsan. Meski kritis, kondisinya kini sedang ditangani oleh tim medis,” kata Nicholas Sutrisman yang berada di dalam barisan peserta aksi, Senin sore (23/1).

Dia berharap, kondisi rekannya itu segera pulih. Saat ini, para peserta aksi terus melanjutkan aksi long march-nya dari Medan menuju Jakarta.

Sejak Jumat (20/1), sebanyak 350-an buruh yang tergabung dalam SBSI itu menggelar aksi jalan kaki dari Kantor Pelindo I Medan menuju Istana Presiden di Jakarta.

Nicholas Sutrisman menyampaikan, sejak keberangkatan dari Medan, pihak anak istri dan keluarga buruh mengantar dan mendukung aksi mereka pergi menemui Presiden Joko Widodo ke Istana Presiden Jakarta.

“Kami terus semangat dan pasti harus tiba di Jakarta dengan selamat sentosa. Mohon dukungan teman-teman dan semua pihak,” ujar Nicholas.

Adapun tututan mereka menolak pengalihan buruh PT Pelindo I menjadi tenaga outsourcing, menuntut dipenuhinya hak-hak buruh, meminta agar pemerintah pusat mengusut dan memberikan sanksi tegas kepada para petinggi PT Pelindo I dan juga pejabat pemerintah yang mempermainkan nasib buruh.

Ketua SBSI Medan sekaligus koordinator aksi, April Waruwu menambahkan, rombongan ini merencanakan akan melewati jalur timur Jalan Lintas Sumatera. Jarak yang akan ditempuh diperkirakan mencapai 2.000 km. Berbagai kebutuhan perjalanan pun telah dipersiapkan dengan matang. Selain perbekalan, mereka juga menyiapkan mobil komando hingga ambulance.

“Diharapkan dapat kita tempuh selama satu bulan,” ujarnya.

Menurut April, aksi long march ini rencananya akan disambut perwakilan SBSI di setiap kabupaten dan kota yang dilintasi. Para buruh ini berharap, aksi mereka berjalan dengan lancar dan tujuannya dapat tercapai.

“Kami berharap semua lancar dan dapat tiba dengan selamat di Jakarta,” harapnya.

Sumber: Rmol

Pos terkait