SPL FSPMI Kota Surabaya Gelar Rapat Teknis Pemberangkatan Peserta Rakernas

Surabaya,KPonline – Perwakilan anggota serikat pekerja FSPMI Sektor Pekerja Logam (SPL) Surabaya, berkumpul di kantor Sekretariat Pimpinan Cabang, di Jln Romokalisari gang 5 no 54 Surabaya(Rabu, 12/08/20) guna membahas tentang agenda Rapat Kerja Nasional, yang rencananya akan di adakan oleh DPP SPL FSPMI, pada tanggal 20 Agustus 2020 mendatang.

Dalam sambutannya, Moch Ismail selaku ketua PC SPL FSPMI Kota Surabaya mengatakan, akan turut mensupport akomodasi para peserta, dengan memberikan bantuan berupa armada transportasi (elf long) yang akan dipergunakan untuk memberangkatkan para peserta dalam agenda Rakernas di Jakarta.

Bacaan Lainnya

“Insyaallah PC SPL FSPMI Kota Surabaya akan menyumbang armada transportasi berupa elf long, yang memiliki kapasitas penumpang 20 orang, dan rencananya peserta Rakernas dari FSPMI SPL Mojokerto dan FSPMI SPL Gresik berangkatnya akan bergabung dengan kita.” Ujar Moch Ismail

Berikut adalah perkiraan jumlah anggota SPL FSPMI Jawa Timur, yang rencananya akan mengikuti rakernas minggu depan, diantaranya adalah :

PC SPL FSPMI Kota Surabaya 2 orang
PUK SPL FSPMI PT DSA 2 orang
PUK SPL FSPMI PT CIP 2 orang
PUK SPL FSPMI cv perjuangan 2 orang
PUK SPL FSPMI PT Bondi 1 orang
PUK SPL FSPMI PT SPINDO 2 orang
PUK SPL FSPMI DCP 4 orang
PC SPL FSPMI Mojokerto 3 orang
PC SPL FSPMI Gresik 2 orang

Fery Andriyanto, Pengurus PC SPL FSPMI bidang Organizer, dalam sela-sela rapat turut menceritakan pengalaman agenda Rakernas tahun yang lalu, dimana Rakernas adalah momentum yang bisa digunakan untuk belajar dan bertukar pengalaman, juga ajang yang biasa di pergunakan untuk silaturahmi dengan saudara saudara dari sektor logam se-Indonesia.

“Rakernas di sektor logam itu beda bung!.” Seru Ferry

“Bedanya apa? Kalau FSPMI sektor logam itu, semua unsur berbaur jadi satu, mulai tingkat PUK, PC, maupun PP. Dan di momen itulah kita bisa memiliki kesempatan untuk bertukar pikiran dan belajar, dari kasus-kasus didaerah yang lain serta cara penyelesaian nya,” ujar Fery Andriyanto.

Hingga berita ini di terbitkan, pembahasan keberangkatan Rakernas, masih terus
berlanjut dengan diganti topik pembahasan internal SPL FSPMI Kota Surabaya.(Mu’is Surabaya)

Pos terkait