Seperti Ini Pendidikan Organisasi dan Pemantapan Hubungan Industrial FSPMI PUK Transjakarta

Bogor, KPonline – PUK SPDT FSPMI PT.Tansportasi Jakarta (Transjakarta) mengadakan pendidikan organisasi sebagai bekal pemantapan hubungan industrial sekaligus perkenalan pengurus baru periode 2020 – 2023 di Vila Otto Olaf Bogor, selama dua hari sabtu dan minggu, 5-6 September 2020.

Pembekalan yang dimaksud adalah sebuah penyatuan pemahaman tentang arti diri seorang pengurus sebagai AKAR dalam organisasi, walaupun tak terlihat dan terinjak, seorang pengurus harus tetap menjalankan fungsinya dengan keikhlasan agar organ lainnya tetap hidup,tumbuh dan berkembang dan dapat menghasilkan manfaat untuk kemaslahatan umat.

Bacaan Lainnya

Sebagai pengurus harus saling bersinergi, mendukung dan mempererat tali silaturahmi serta menjunjung tinggi rasa solidaritas (AKUR).

Dan jika sebagai pengurus telah tertanam pemahaman diri sebagai AKAR dan AKUR dalam menjalankan mandat sebagai fungsionaris PUK, kita akan dengan mudah menyelesaikan berbagai perselisihan dalam memperjuangkan hak seluruh anggota (UKIR), demikian disampaikan Ketua PUK SPDT FSPMI PT. Transportasi Jakarta, Indra Kurniawan.

Selain itu, Indra Kurniawan juga mengatakan dalam sambutannya, “Hari ini kita semua berkomitmen bahwa Transjakarta itu adalah milik kita, karena milik kita maka sebagai pengurus PUK, tugas kita adalah untuk memastikan keadilan ada di Transjakarta, kejujuran ada didalamnya, dan mengupayakan sinergisitas untuk mencapai kemajuan dan kesejahteraan bersama.”

Sebagaimana pernah diungkapkan oleh presiden FSPMI, Said Iqbal saat Musnik 1 yang lalu, “Maju Transjakartanya, Sejahtera Pekerjanya. Hidup Buruh dan Panjang Umur Perdjoeangan.”

(Sugi/Jim).

Pos terkait