Bogor, KPonline-Dihari terakhir SESPIM Angkatan Ke-5 FSPMI, turut hadir Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Buruh, Ferri Nurzali mengisi materi Ideologi Partai Buruh (09/02/2025).
Tak hanya itu, ia juga menjelaskan tentang perkembangan restrukturisasi kepengurusan partai buruh.
Dibentuk restrukturisasi kepengurusan dengan tujuan untuk mempercepat melakukan 6 resolusi dalam persiapan pemenangan pemilu 2029 dengan target bulan Juli 2025 selesai.
Ferri juga membahas grand design pemenangan terdiri dari strategi mendapatkan kursi, strategi pendanaan partai, dan penguatan organisasi serikat pekerja.
Tentang penguatan serikat pekerja, ia menegaskan tentang kesolidan FSPMI dalam mendukung penuh partai buruh.
“FSPMI kuat, modal utama kita, Jika FSPMI kuat KSPI akan mengikuti, dan Partai buruh juga sama. Ini menjadi contoh yang nyata untuk organisasi lain.”
Hal serupa disampaikan Riden Hatam Aziz, “Setelah menjadi bagian dari Partai Buruh, yang sudah ada talenta politik atau naluri politik sudah jadi. Harus mulai lagi kerja-kerja partai. Agar 2029 mempersiapkan lebih matang.”