Sambutan Sugiarta, Ketua Panitia Pendidikan Organisasi dan Leadership PUK SPAMK FSPMI PT FIM

Sambutan Sugiarta, Ketua Panitia Pendidikan Organisasi dan Leadership PUK SPAMK FSPMI PT FIM

Bogor, KPonline – Pimpinan Unit Kerja Serikat Pekerja Automotif Mesin dan Komponen Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia PT. Federal Izumi Manufacturing (PUK SPAMK FSPMI PT. FIM) mengagendakan refreshing course pendidikan organisasi dns leadership untuk para pleno PUK. Pendidikan ini bertempat di Villa Bukit Pancawati Caringin Bogor dengan diikuti 50 peserta.

Datang dengan hati, berproses dengan gembira adalah tema refreshing course kali ini. Datang dengan hati yang diartikan niat tulus ikhlas mengikuti pendidikan dan berproses dengan gembira artinya menikmati setiap tahapan pendidikan dengan keseruan dan kebahagiaan.

Bacaan Lainnya

“Pendidikan ini bertujuan meningkatkan kemampuan dan pengetahuan kawan-kawan sehingga dapat membuka pikiran dan mindset berorganisasi kawan-kawan semuanya. Kami berharap dengan bekal meningkatnya pengetahuan kita, kualitas kita maka kita siap hadapi tantangan perjuangan kedepan,” ucap Sugiarta Ketua Panitia Pendidikan.

Mendidik, memberikan ilmu pengetahuan berorganisasi kepada anggota adalah hal yang sangat penting, kuatnya pemahaman anggota menambah kekuatan tersendiri di internal PUK SPAMK FSPMI PT. FIM. Selain itu pendidikan juga cara organisasi mencetak kader-kader untuk regenerasi pengurus organisasi.

“Semoga agenda pendidikan ini lancar dan memberikan banyak wawasan kepada temen-temen dalam berorganisasi”. Tutup Sugiarta. (25/05/2025)

Foto: Restu

Pos terkait