Sabilar Rosyad,S.H Pimpin Deklarasi Dukungan FSPMI Terhadap Caleg Partai Buruh Asal FSPMI

Bogor, KPonline – Rapat Pimpinan Nasional Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (Rapimnas FSPMI) tahun 2024, di selenggarakan lebih cepat dari agenda tiap tahun, dengan adanya kebutuhan organisasi, Selasa (19/12/2023)

Rapimnas kali ini diadakan di Hotel Green Forest Bogor selama 3 hari ke depan dari 19 – 21 Desember 2023.

Bacaan Lainnya

Sabillar Rosyad, Sekretaris Jendral FSPMI juga sebagai Ketua Panitia Rapim mengatakan bahwa kegiatan tahunan ini sangatlah luar biasa

“Rapimnas kali ini luar biasa karena akan dilanjutkan dan disambung dengan Rakernas PP SPA FSPMI. Waktu yang singkat selama 1 bulan untuk preparing ini sangat luar biasa.” Ucapnya didepan ratusan peserta dari berbagai FSPMI Daerah Se Indonesia.

Rapim 2024 kali ini di hadiri oleh peserta yang di undang dari struktural mulai MN sampai KC dengan total 524 orang. Adapun undangan PUK total 1.200 orang yang akan mengikuti agenda Rakernas esok hari.

Sekjen FSPMI juga menyampaikan bahwa dalam menghadapi omnibuslaw ini, ada 4 program prioritas DPP FSPMI yaitu :

1. Penambahan anggota
2. Penguatan advokasi
3. Ketaatan Cos
4. PKB

Lebih lanjut, ia mengatakan “Sesuai dengan tema kali ini adalah “Selangkah lagi Buruh Berkuasa Rakyat Sejahtera”, 2 bulan lagi, kita hantarkan kader-kader terbaik FSPMI melalui anggota legislatif memimpin negeri ini.”tutup Rosyad.

Pada Sidang Paripurna ke II, Sabilar Rosyad juga Pimpin Deklarasi dukungan FSPMI terhadap Caleg Partai Buruh yang berasal dari FSPMI di saksikan langsung oleh Presiden Partai Buruh atau Ketua Majelis Nasional Ir. H. Said Iqbal, M.E dan Sekretaris Majelis Nasional H. Muhamad Yadun Mufid, S.E bersama 7 orang Ketua Umum dan Sekretaris Umum SPA FSPMI.

“Deklarasi ini adalah bentuk dukungan penuh untuk Caleg DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten / Kota yang berasal dari Kader FSPMI, yang akan berjuang di parlemen dalam pemilu tahun 2024.” Jelasnya Sabilar Rosyad

“Deklarasi FSPMI Pada hari ini, 19 Desember 2023, atas nama kurang lebih 750.000 orang buruh/pekerja beserta
keluarganya yang bergabung dalam FSPMI menyampaikan Deklarasi sebagai berikut :

1. Mendukung, memilih/mencoblos dan bekerja keras untuk memenangkan Partai Buruh
Nomor Urut 6, Lolos Parlementary Treshold 42 pada Pemilu 14 Februari 2024.

2. Meloloskan/memenangkan Calon Legislatif DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD
Kabupaten/Kota dari unsur Organisasi FSPMI lolos/terpilih menjadi Anggota Legislatif
Partai Buruh.

3. Meloloskan/memenangkan Calon DPD RI Wilayah DKI Jakarta atas nama Endang
Widuri dan DPD RI Wilayah Jawa Barat atas nama A. Taupik Hidayat dari unsur
Organisasi FSPMI lolos/terpilih menjadi Anggota DPD RI.

4. Mendukung dan memilih Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden sesuai dengan
Keputusan Partai Buruh bukan yang lain.

5. Bersama-sama Partai Buruh Memperjuangkan isu-isu perburuhan dan kesejahteraan
kaum buruh.

Deklarasi ini ditandatangani oleh Pimpinan DPP FSPMI atas nama/mewakili seluruh pengurus,
dan anggota beserta keluarganya FSPMI di seluruh Indonesia, untuk diumumkan kepada publik dan disampaikan kepada Partai Buruh, serta dijalankan oleh buruh-buruh yang menjadi
pengurus dan anggota FSPMI.

Hormat kami,
Dewan Pimpinan Pusat
Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia
Riden Hatam Aziz, S.H Presiden FSPMI di tanda tangani, Sabilar Rosyad, S.H Sekretaris Jenderal di tanda tangani”, Tutupnya.

Pos terkait