Relawan Buruh: Kami Bangga Bermanfaat Untuk Masyarakat 

Bekasi, KPonline – Dimulai Minggu pagi (14/10/2018), sekitar pukul 07.00 WIB, dengan bermodalkan mesin fogging 5 unit para relawan siap bertugas menyelesaikan kegiatan sosial kemasyarakatan di wilayah Blok i Perumahan Mega Regency RW.007, Desa Sukaragam, Kecamatan Serang Baru yang terdiri dari 1 RW dan 11 RT.

Rencananya kegiatan fogging akan diselesaikan hari ini juga, seperti yang disampaikan wakil ketua tim Loyalis Baris dan Obon, Pandji Budi Santoso. Rumah Pandji kebetulan berada di wilayah Kecamatan Serang Baru.

“Bagi kami bisa bermanfaat untuk masyarakat adalah satu kebanggaan tersendiri untuk kami, fogging kali ini dengan wilayah yang cukup luas ada 11 RT di 1 RW makin membuat kami tertantang untuk tetap semangat dan bisa menyelesaikannya di hari ini juga. Untuk pembagian tim dan wilayah sudah kita bagi pada hari Jum’at (12/10/2018) malam lalu, jadi alhamdulillah hari ini tidak ada kendala yang berarti dan Insyaallah selesai sesuai rencana,” kata Pandji yang juga Pengurus PUK SPAMK FSPMI PT. Aisin.

Semoga apa yang dilakukan kawan – kawan Loyalis Baris dan Obon bermanfaat bagi masyarakat. (Agus M)