Ratin Pertama MP Batam Periode Kepengurusan 2021-2026

Batam, KPonline – MP Batam mengadakan ratin pertama di periode kepengurusan tahun 2021-2026 dibawah pimpinan Kepala Biro Roy Sidabutar dan Sekretaris Biro Suminto, yang bertempat di Panasera Food Court pada hari Jum’at 30/4/2021.

Ratin pertama ini bertujuan untuk memantapkan masing-masing penanggung jawab divisi MP Batam, membahas agenda-agenda yang terdekat, sekaligus silaturahmi dan acara buka Bersama pengurus MP Batam yang kebetulan bertepatan dibulan Ramadhan.

Bacaan Lainnya

Total anggota yang bisa hadir 11 orang dari 20 orang kepengurusan MP Batam. Sebagian anggota berhalangan hadir dikarenakan keperluan yang tidak bisa ditunda ataupun masih jam bekerja.

“Tugas dan tanggung jawab masing-masing divisi masih mengacu pada SOP Media Perdjoeangan tahun 2017 sampai SOP yang baru dikeluarkan” Ucap Roy Sidabutar dalam menjelaskan tanggung jawab masing-masing divisi.

“Beberapa PIC penanggung jawab divisi di sesuaikan dengan menempatkan personil baru dan didampingi dengan personil lama agar bisa berjalan seimbang. Diharapkan masing-masing divisi menyusun program kerja satu tahun kedepan dan disampaikan dalam ratin berikutnya”. Lanjut Roy menegaskan ketika memimpin rapat.

Lalu dilanjutkan dengan pembahasan agenda yang dekat yaitu agenda May Day. Pembagian peliputan acara May Day di kantor Walikota Batam pada 1 Mai 2021, Peliputan Takjil on the Road oleh PC-SPEE Batam 1 Mai 2021, Takjil on the road oleh PC-SPPJM, PUK Cartepilar, PUK Sanwa dan beberapa PUK lain yang terlibat pada tanggal 2 Mai 2021.

Selanjutnya acara dilanjutkan dengan acara buka Bersama menikmati berbagai macam hidangan dari food court Panasera, sholat magrib dan ditutup dengan acara ramah tamah ala-ala personil media Batam. Semoga ratin berikutnya semua personil MP Batam bisa hadir dan melaporkan program kerja masing-masing divisi satu tahun kedepan.

(Maryam Ete)

Pos terkait