PUK Varta Batam Adakan Pelatihan Membuat Kue, Mau Ikutan? Ini Syaratnya

Batam, KPonline – Pimpinan Unit Kerja Serikat Pekerja Elektronik Elektrik Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (PUK SPEE FSPMI) PT Varta Microbattery Indonesia Batam mengadakan pelatihan membuat kue. Sabtu, 20/03/2021.

Pelatihan tersebut diadakan di Perumahan Tunas Regency, Batu aji, Batam. Pelatihan ini dilakukan secara bergelombang, agar pelatihan ini lebih maksimal.

Bacaan Lainnya

Gelombang pertama diadakan sebanyak 10 sampai 15 orang peserta, dan 10 sampai 15 peserta lagi pada gelombang berikutnya.

Adapun syarat untuk mengikuti pelatihan ini yaitu anggota sudah pernah mengikuti pendidikan dasar organisasi (Pendas).

Acara dibuka oleh ketua PUK Varta, Deddy Iskandar. Dalam sambutannya Deddy menyampaikan agar setiap bidang PUK mengadakan pelatihan dengan melibatkan anggota.

“Pelatihan ini dimaksimalkan dan setiap bidang PUK lebih aktif lagi kedepannya untuk mengadakan pelatihan yang melibatkan anggota, agar manfaatnya dirasakan oleh anggota dan keluarga anggota.” Ucap Deddy Iskandar

(Iswandi /Suyono)

Pos terkait