PUK SPL FSPMI PT. Marsol Galang Donasi Untuk Korban Gempa Bumi di Cianjur

Bekasi, KPonline – Gempa bumi yang melanda Kabupaten Cianjur (21/11/2022) membuat kita semua berduka. Informasi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melaporkan data terkini korban meninggal imbas gempa bumi magnitudo (M) 5,6 di Kabupaten Cianjur Jawa Barat, mengakibatkan korban meninggal dunia sampai saat ini ada 162 orang meninggal dunia dan 362 orang luka – luka, 13.784 orang mengingsi dan kerusakan bangunan rumah mencapai 2.345 unit

“Korban jiwa mencapai 162 orang yang meninggal dunia dan sudah ada di RSUD Kabupaten Cianjur, hingga kini gempa susulan masih terjadi hingga 88 kali dan masih rawan,” kata salah satu anggota garda metal FSPMI Cianjur.

Ia juga mengungkap bahwa listrik baru 20 persen menyala dan perkirakan perlu tiga hari untuk kembali normal. Sinyal seluler juga banyak terkendala.

“Alhamdulillah semua perangkat negara sudah mulai bergerak, dalam hitungan jam membangun RS Darurat, membersihkan longsor yang menutup jalan, mempersiapkan tenda-tenda pengungsian dan dapur-dapur umum,” terangnya.

Dari informasi yang dihimpun Koran Perdjoeangan, seluruh informasi dan bantuan agar dikoordinasikan di Posko kebencanaan di Pendopo Bupati Cianjur.

Menindaklanjuti instruksi organisasi berjenjang dari DPP FSPMI, KC FSPMI dan PC SPA FSPMI, ketua PUK SPL FSPMI PT.Marsol Abadi Indonesia – PT.Taiyo Marsol Indonesia, Budi Lahmudi, S.H menginstruksikan semua jajaran pengurus untuk menggalang donasi dana kemanusiaan bencana alam Gempa Bumi Kabupaten Cianjur.

“Saya minta semua pengurus PUK SPL FSPMI PT. Marsol Abadi Indonesia – PT. Taiyo Marsol Indonesia segara lakukan penggalangan dana kemanusiaan untuk korban gempa bumi Cianjur,” katanya.

Lebih lanjut ia meminta untuk di pastikan keluarga anggota kita ada yang terdampak atau tidak. “Cek dan pastikan kondisi keluarga anggota kita yang dari Cianjur,” pungkasnya. (Yanto)