PUK SPL FSPMI PT. INP Akan Lakukan Unjuk Rasa Jilid II

Karawang, KPonline – Aksi unjuk rasa PUK SPL FSPMI PT. Indonesia Nippon Steel Pipe (PT INP) dilakukan sejak pukul 10.00 Wib sampai dengan 18.00 Wib, Kamis (10/1/2019).

Aksi Unjuk Rasa Solidaritas untuk PUK SPL FSPMI PT. INP ini memang tidak membuahkan hasil yang maksimal. Tapi bisa dilihat, solidaritas anggota  FSPMI masih militan dan peduli akan perjuangan PUK SPL FSPMI PT. INP

Bacaan Lainnya

Pengurus PUK SPL FSPMI PT. INP akan tetap berjuang akan dan tidak akan mundur dalam membela hak serta kepentingan anggota.

Secara bersama-sama, kita harus tetap Kompak, Kuat, Hebat dan Mandiri demi Kesejahteraan kaum buruh.

Waktu sudah menunjukan Pkl 18.05 Wib, Peserta aksi unjuk rasa membubarkan diri, ketika Polres Karawang memberikan jimbauan kepada seluruh peserta unjuk rasa untuk mentaati aturan.

Setelah itu giliran dari Korda Garda Metal Karawang dan Ketua PC SPL FSPMI Karawang Rengga Pria Hutama memberikan semangat juang dan menahan suasana yang makin panas. Dengan sekejab apabila tidak ditahan mungkin pagar PT. INP akan roboh di serang Masa Aksi dan akan adu jotos.

Namun dengan sigapnya Rengga langsung mengambil alih komando dan menghentikan aksi.

“Kami membubarkan diri karena taat dan tunduk terhadap aturan. Tolong sampaikan juga kepada Pengusaha agara taat dan tunduk juga terhadap aturan yang berlaku,” tegasnya

Aksi unjuk rasa akan kembali lagi di Jilid II yang direncanakan setelah rapat evaluasi di KC FSPMI Karawang hari Sab’tu.

Aksi unjuk rasa jilid II yang akan datang, PC SPL FSPMI Karawang akan mengkerahkan sepenuhnya dan semaksimal mungkin bahkan bisa all out atau mogok daerah untuk kawasan yang berbasis FSPM.

Pos terkait