Pendidikan Organisasi V PUK TEC Indonesia

Batam KPonline – Tanggung jawab membesarkan organisasi adalah tanggung jawab kita bersama sebagai anggota , khususnya SPEE FSPMI PUK TEC Indonesia takkan ada arti pengurus PUK tanpa ada support dari anggota.

Hari ini Minggu 05/01/2020 bertempat di sekber bukit kemuning Panitia Musnik III FSPMI PUK TEC Indonesia Mengadakan Pendidikan dasar organisasi.

Bacaan Lainnya

Ondri Eka Putra sekretaris PUK TEC Indonesia selalu menekankan apabila anggota belum mengikuti pendidikan dasar belum bisa di katakan anggota FSPMI yang sejati, akan bahaya bagi anggota jika tidak tau dasar-dasar organisasi.

“Sebagian dari Panitia ada yang belum mengikuti pendidikan dasar, maka hari ini kita lakukan pendidikan dasar untuk semua panitia.” Ucapnya

“Untuk kawan kawan yang sudah berkomitmen dan bersedia menjadi panitia Musnik, kita harus satukan persepsi biar Musnik kita berjalan sesuai dengan AD/ART organisasi ” tambahnya.

Masrial St Makmur Ketua PUK TEC Indonesia mengatakan Pendidikan dasar ini sangat penting bagi anggota.

“Mari kita sukseskan pendidikan dasar ini karena banyak manfaat yang akan kita dapatkan.Untuk ke depan Pendidikan ini akan tetap berlanjut, apresiasi juga untuk Waka bidang Pendidikan sudah mengadakan pendidikan dasar organisasi yang ke V .Alhamdulillah pendidikan dasar kita sudah memenuhi target yang ada di Musnik belum termasuk pendidikan pendidikan yang lain” Ucapnya

“Mudah mudahan sampai kita Musnik pendidikan ini tetap terus berjalan silahkan untuk kawan kawan yang belum mengikuti pendidikan dasar ini dibantu supaya bisa bergabung mengikuti pendidikan dasar ini agar pemahaman tentang organisasi ini lebih luas khususnya pemahaman tentang PUK TEC Indonesia.”
tutupnya.

Untuk pendidikan yang ke V ini khusus SC / OC Panitia Musnik III PUK TEC INDONESIA dan materi pendidikan di bawakan oleh Pengurus yang pernah mengikuti pendidikan TOT.

(Kontributor Waka 5 PUK TEC)

Pos terkait