Pemenangan Partai Buruh Dibahas Dalam Rapat Rutin Garda Metal PUK SPAMK FSPMI PT. Enkei Indonesia

Bekasi, KPonline – Garda Metal PUK SPAMK FSPMI PT. Enkei Indonesia mengadakan rapat rutin bulanan di rumah makan bebek krues, Sukaresmi, Cikarang Selatan, Bekasi pada Rabu, 12 April 2023.

Salah satu pilar FSPMI yang ada di dalam PUK PT. Enkei ini paling sering berkumpul untuk membahas strategi pergerakan dan komitmen dalam menjalankan tugas organisasi selain pengurus.

Bacaan Lainnya

Berbarengan dengan bulan Ramadhan 1444 Hijriah sebagaimana menunggu magrib tiba untuk berbuka bersama rapat rutin ini diadakan.

Achmad Mulyono, Bacaleg Partai Buruh Kota Bekasi Dapil 5 (Bekasi Barat dan Pondok Gede) turut hadir dalam acara tersebut yang saat ini juga menjadi anggota Garda Metal PUK PT. Enkei.

Turut hadir juga Bacaleg Dapil 7 Kabupaten Bekasi Ali Nur Hamzah yang sekaligus Ketua Exco Partai Buruh Kabupaten Bekasi dalam acara tersebut.

“Siapapun di antara salah satu anggota Garda Metal PUK PT. Enkei menjadi kader partai selain Partai Buruh akan dikeluarkan dari anggota FSPMI sekaligus Garda Metal,” tegas Ali Nurhamzah yang juga Ketua PUK SPAMK FSPMI PT. Enkei Indonesia.

“Jelas saya katakan bahwa Partai Buruh ini sebagai alat perjuangan kita untuk menuju perubahan dan kesejahteraan pekerja, terlebih untuk anak cucu kita nantinya” tambah Ali.

Garda Metal PUK SPAMK FSPMI PT. Enkei Indonesia pun menyatakan sumpah untuk bertekad kuat dalam pemenangan Partai Buruh khususnya Kabupaten dan Kota Bekasi. (Jay Enkei).

Pos terkait