Partai Buruh Kota Bekasi Lolos Verifikasi Faktual, Siap Menangkan Pemilu 2024

Bekasi, KPonline – Partai Buruh, salah satu partai peserta pemilu 2024 telah melalui tahap verifikasi faktual yang dilakukan KPUD Kota Bekasi pada Minggu, 16 Oktober 2022

Bertempat di kantor sekretariat partai buruh Kota Bekasi, pengurus Exco Partai Buruh menerima tim verifikasi faktual dari KPUD dan Bawaslu Kota Bekasi.

Ketua Exco Partai Buruh Kota Bekasi, Moh Yusuf kepada koran Perdjoeangan, Selasa (18/10/2022) mengatakan rasa syukurnya atas lolosnya partai buruh Kota Bekasi menghadapi verifikasi faktual KPUD dan Bawaslu Kota Bekasi.

“Alhamdulillah tahapan verifikasi faktual yang dilakukan tim verifikasi KPUD dan Bawaslu Kota Bekasi dapat kami lalui dengan lancar, mudah-mudahan ini awal tanda-tanda kemenangan partai buruh,” ungkapnya.

Tim verifikator KPUD Kota Bekasi yang melakukan verifikasi faktual terhadap partai buruh Kota Bekasi pada Minggu, 16 Oktober 2022 yang lalu yaitu Achmad Edwin Sholihin dan Fathimah Ria A. sementara dari Bawaslu yaitu Novita Ulya.

Exco Partai Buruh Kota Bekasi Masrul Zambak menginformasikan kepada koran Perdjoeangan bahwa dalam berita acara yang ditandatangani tim verifikasi menyatakan partai buruh Kota Bekasi memenuhi persyaratan sebagai partai peserta pemilu 2024.

“Alhamdulillah kami lolos dalam menghadapi Verifikasi faktual yang dilakukan KPUD dan Bawaslu Kota Bekasi, mudah-mudahan ini langkah awal untuk meraih kemenangan di pemilu 2024 nanti,” ungkap Masrul.

Selamat dan sukses untuk partai buruh semoga tetap untuk Istiqomah dalam memperjuangkan rakyat kecil dan mewujudkan negara sejahtera. (Yanto)