Obon Tabroni Buka Puasa Bareng Relawan Dapil 1 Bekasi

Bekasi, KPonline – Memasuki puasa hari ke-5 dalam menjalankan ibadah puasa di minggu pertama, mulai banyak diadakan silaturahmi atau buka puasa bersama yang biasa diadakan oleh masyarakat.

Seperti halnya buka bersama dan silaturahmi yang diadakan oleh Obon Tabroni selaku Anggota Komisi X DPR-RI bersama Relawan Buruh Go Politik Dapil 1 Bekasi. Kegiatan ini dilaksanakan di rumah makan Bebek Krues Mas Al, Sukaresmi, Cikarang, Bekasi, pada Sabtu (17/04/2021).

Bacaan Lainnya

Dalam buka bersama Obon Tabroni memberikan bingkisan Idul Fitri kepada relawan Dapil 1 yang hadir. Selain untuk menjalin kebersamaan antar relawan, buka bersama dan bingkisan tersebut juga sebagai bentuk menjaga tali silaturahmi dan tanda terima kasih dari Obon Tabroni kepada relawan Dapil 1 atas kepercayaan dalam memilihnya sebagai wakil rakyat di Senayan.

Pada sebelumnya, saat bencana banjir melanda Kabupten Bekasi, relawan Dapil 1 yang mayoritas dari kalangan buruh juga gigih membantu warga yang terkena musibah banjir. Atas dasar sikap partisiptif itu pula lah Obon sangat berterima kasih kepada segenap relawan.

Barisan Relawan Dapil 1 Bekasi yang dikomandoi oleh Ali Nurhamzah tersebut juga sigap dalam situasi dan kondisi untuk masyarakat yang membutuhkan bantuan. Dan banyak lagi kegiatan-kegiatan sosial lainnya yang mereka giatkan.

Dalam acara buka bersama Obon Tabroni memberikan informasi sekaligus melaksanakan distribusi aplikasi Program Indonesia Pintar (PIP) yang merupakan salah satu tugasnya juga di Komisi X, yaitu bidang Pendidikan.

Kesempatan kali ini, sekitar 1000 beasiswa tengah diaplikasikan bersama para relawan Dapil 1 untuk pelajar yang ada di Dapil 1 hingga batas waktu 05 Mei 2021 nanti.

Sudah selayaknya selain sebagai seorang anggota DPR-RI yang juga masih menjabat sebagai Deputi Presiden DPP FSPMI menyambangi relawan yang tersebar di Dapil 7 Jawa Barat, karena dalam beberapa minggu kedepan buka bersama yang menjadi agenda akan dilaksanakan secara estafet demi menyambangi masyarakat juga buruh yang berada di wilayah lainnya. (Ocha)

Pos terkait