Meski Hujan Deras, Bidang 5 PC SPEE FSPMI Batam Tetap Salurkan Bantuan Solidaritas

Batam, KPonline – Kampung Danau Merah merupakan sebuah tempat di pinggiran wilayah Kelurahan Buliang, Batu Aji. Ada 25 KK (Kepala Keluarga) terkena musibah kebakaran yang terjadi pada Kamis (12/9) lalu, sekitar pukul 10.30 WIB.

Diantara keluarga yang terkena dampak kebakaran tersebut merupakan anggota dari Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) kota Batam.

Bacaan Lainnya

Sebagai bentuk solidaritas PC SPEE FSPMI Batam bersama PUK – PUK SPEE FSPMI Batam mengadakan penggalangan dana. Bantuan berupa uang tunai, sembako, dan baju – baju layak pakai.

Setelah terkumpul. kemarin, pada 19 Oktober 2019 dengan disaksikan hujan deras bidang 5 PUK – PUK SPEE FSPMI Batam menyalurkan langsung kepada para korban bencana kebakaran tersebut.

Meski hujan deras, tak menyurutkan niat untuk menyalurkan bantuan tersebut. Terlihat jelas wajah – wajah semangat dari mereka.

Roi Sidabutar, sebagai wakil ketua bidang 5 PC SPEE FSPMI Batam menyerahkan bantuan kepada perwakilan Posko korban kebakaran Danau Merah.

“Bukan besar kecilnya nilai bantuan tapi rasa simpati, empati, dan keikhlasan dari kami anggota FSPMI Batam berusaha memberikan yang terbaik,” ucapnya

(Bambang)

Pos terkait