Mencegah Lebih Baik Daripada Mengobati , FSPMI Bogor Gelar Kampanye Pemberantasan DBD

Mencegah Lebih Baik Daripada Mengobati , FSPMI Bogor Gelar Kampanye Pemberantasan DBD

Bogor, KPonline, – Ungkapan “Mencegah Lebih Baik Daripada Mengobati” sepertinya sedang dilakukan oleh calon-calon anggota legislatif yang berasal dari FSPMI, khususnya FSPMI Bogor.

Bagaimana tidak? Para calon anggota legislatif yang akan berlaga di kontestasi politik pada 17 April 2019 nanti, sedang giat mengkampanyekan pemberantasan nyamuk Demam Berdarah Dengue.

Bacaan Lainnya

Seperti yang dilakukan oleh Awaludin dan Ridwansyah di Kampung Jampang, Desa Kalisuren, Kecamatan Tajur Halang, Kabupaten Bogor. Kampanye dan juga penyemprotan sekaligus pemberantasan nyamuk DBD ini merupakan sebuah pergerakan sosial kemasyarakatan yang terbilang baru. Dan apa yang dilakukan oleh FSPMI Bogor ini, merupakan sepenuhnya aksi sosial kemasyarakatan yang penuh dengan tantangan dan kepiawaian dalam menjalankannya.

Kegiatan sosial kemasyarakatan ini akan terus dilakukan, dan akan dihentikan bilamana warga masyarakat Bogor sudah menyatakan cukup dan perlu dihentikan. Dan kegiatan sosial kemasyarakatan ini sangat menarik perhatian warga masyarakat Kabupaten Bogor dan juga menolong warga masyarakat Kabupaten Bogor untuk lebih sehat dan bisa berteduh di rumah tinggal dengan aman dan nyaman tanpa gangguan wabah nyamuk DBD.

“Kami akan menghentikan penyemprotan dan pemberantasan nyamuk DBD, jika warga masyarakat Kabupaten Bogor sudah mengatakan cukup, dan perlu menghentikan kegiatan ini. Karena wabah nyamuk DBD ini sudah banyak memakan korban jiwa” jelas Awaludin selaku salah seorang Pengurus PC AMK FSPMI Bogor dan juga Pengurus RESPECT Bogor. Awaludin saat ini telah direkomendasikan oleh organisasi untuk bertarung pada kontestasi politik pada pemilihan anggota legislatif DPRD Provinsi Jawa Barat di Daerah Pemilihan 6 Jawab Barat Kabupaten Bogor.

“Kegiatan fogging dan kampanye pemberantasan sarang nyamuk DBD ini sangat bermanfaat bagi warga masyarakat Kabupaten Bogor. Karena kami berprinsip, lebih baik mencegah daripada mengobati. Karena kalau sudah jatuh sakit karena nyamuk DBD, akan mengakibatkan dampak yang sangat luar biasa” ujar Ridwansyah yang juga telah direkomendasikan oleh FSPMI untuk maju sebagai calon anggota legislatif DPRD Kabupaten Bogor dari Daerah Kabupaten 6.

Ari Supriyadi yang merupakan salah seorang anggota Tim Relawan RESPECT, menjelaskan kepada awak Media Perdjoeangan Bogor. “Bahwa apa yang telah kami lakukan, semata-mata hanya untuk pekerjaan sosial kemasyarakatan. Itu saja. Ya, semoga saja, apa yang kami lakukan akan menjadi keberkahan dan kemudahan bagi kita semua” jelas Ari yang juga merupakan Koordinator Area Garda Metal Bogor kawasan Cibinong-Citeureup dan sekitarnya. (RDW)

Pos terkait