Meeting Pleno PUK SPAMK FSPMI PT. MKM, Apa Yang Dibahas?

Jakarta, KPonline – Jumat sore (11/9) pengurus PUK SPAMK FSPMI PT.MKM melakukan kegiatan bulanan organisasi serikat pekerja yaitu meeting pleno yang dihadiri oleh pengurus PUK, Pleno, Garda Metal, dan beberapa anggota perwakilan PUK SPAMK FSPMI PT. MKM.

Meeting pleno yang digelar kali ini membedah beberapa permasalahan internal maupun eksternal, salah satu yang menjadi bahasan tentang proses dan progress terkait perundingan kenaikan upah 2020 di PT. MKM yang belum rampung sampai saat ini. Hal ini disebabkan karena belum ada titik temu dan kesepakatan antara pihak manajemen PT. MKM dengan pihak PUK SPAMK FSPMI PT. MKM yang berada di jalan Raya Pulogadung, Jakarta Timur ini.

Bacaan Lainnya

Sekretaris tim perunding kenaikan upah PUK SPAMK FSPMI PT. MKM, Priyono mengatakan, “Dalam perundingan kenaikan upah di PT. MKM terjadi history perundingan yang sangat alot antara PUK dengan manajemen PT. MKM, dimana angka terakhir yang diberikan manajemen belum sesuai dengan permintaan dan harapan PUK.”

“Dengan adanya permasalahan ini, karena sudah tidak adanya kesepakatan antara kedua belah pihak mengenai angka kenaikan upah, maka pada tanggal 31 Agustus 2020 yang lalu pihak PUK telah melayangkan surat ke pihak ke 3 yaitu sudinakertrans Jakarta Timur untuk di mediasi dengan harapan dapat terselesaikannya perundingan kenaikan upah ini secara win win solution melalui perundingan tripartit.” tambah Priyono.

Ditempat yang sama, terungkap bahwa sebelum meeting pleno dilaksanakan, pengurus PUK SPAMK FSPMI PT. MKM juga sudah melakukan koordinasi dengan para pengurus PC SPAMK FSPMI DKI di hari yang sama dan membahas hasil perundingan kenaikan upah tersebut yang belum juga selesai sampai saat ini. Dalam pertemuan dengan perangkat PC SPAMK FSPMI DKI, telah diberikan masukan kepada PUK untuk langkah langkah lanjutan atas permasalahan tersebut.

(Zhd/Jim).

Pos terkait