Ketua KC FSPMI Batam Minta Buruh Jalin Kekuatan Hadapi Omnibus Law

Batam,KPonline – Ketua Konsulat Cabang FSPMI Kepulauan Riau Yapet Ramon pada hari Minggu 28 Agustus 2022 menghadiri agenda MUSNIK 3 PUK SPL FSPMI PT VMC Fishing Tackle Indonesia di Sekretariat Bersama Panbil

Dalam agenda tersebut Ketua KC menghimbau kepada seluruh anggota yang hadir untuk membangun kekuatan internal PUK, selalu kompak, perkuat advokasi dalam membendung sunami omnibuslaw, karena omnisbuslaw adalah sistem yang diciptakan untuk mendegrasi hak hak kaum buruh, seperti upah, pesangon , hubungan kerja dan lain lain

Bacaan Lainnya

 

Ketua KC berharap dengan MUSNIK 3 yang mengambil tema Regenerasi Tanpa Henti Mewujudkan Kesejahteraan Pekerja akan melahirkan pemimpin pemimpin yang hebat

Dalam kata sambutannya, Ketua KC menghimbau kepada anggota untuk selalu berkoordinasi dengan pengurus organisasi , baik ditingkat PUK, PC dan seterusnya jika ada sesuatu yang kurang paham, sehingga permasalahan bisa teratasi sesuai harapan

Ketua KC FSPMI Kepulauan Riau Yapet Ramon juga menceritakan tentang perjuangan PUK PUK lainnya dalam perjuangan untuk mencapai kesejahteraan buruh

“SPL FSPMI Batam memiliki figur pemimpin yang hebat, tokoh pergerakan buruh di Kota Batam dan Kepri,”ucap Yapet Ramon dalam kata sambutannya

Di akhir kata sambutannya Ketua KC mengingatkan kepada kepada anggota PUK untuk bisa saling sharing demi kesejahteraan anggota

Pos terkait