Jalin Silahturahmi Antar Pekerja Melalui Pekan Olahraga Platinum Cup 2022

Bekasi, KPonline – Bertempat di lapangan PT. Platinum Ceramics Industry Jl.Raya Rengas Bandung KM.61 Kedung Waringin, Cikarang Timur Bekasi telah dibuka Kegiatan Olahraga atau Pekan Olahraga Platinum CUP 2022 (POP CUP 2022) yang diikuti oleh 8 tim dari berbagai section/bagian di PT. Platinum Ceramics Industry, Senin (25/7/2022).

Pembukaan Pekan Olahraga Platinum CUP 2022 tersebut dihadiri oleh Mat Sali selaku senior manager (Pimpinan Perusahaan PT. Platinum Ceramics Industry) beserta jajarannya, Ketua PUK SPL FSPMI PT. Platinum Ceramics Industry Novan Teja Lesmana beserta jajarannya, Panitia Pekan Olahraga Platinum CUP 2022 (POP CUP 2022) beserta jajarannya serta Pekerja di PT. Platinum Ceramics Industry.

Informasi yang dihimpun koran perdjoeangan, Pembukaan pekan olahraga secara simbolis ditandai dengan gunting pita pada gawang serta tendangan pinalti ke arah gawang yang dilakukan oleh Mat sali selaku perwakilan dari PT. Platinum Ceramics Industry.

Dalam sambutannya Mat Sali selaku perwakilan dari PT. Platinum Ceramics Industry mengatakan bahwa dengan adanya Kegiatan Olahraga ini dapat lebih memperat tali silaturahmi antar Pekerja.

“Melalui kegiatan olahraga mari kita jalin silahturahmi dan menjaga kesehatan pekerja agar tetap selalu bugar sehingga nantinya lebih semangat dan fit didalam bekerja untuk kemajuan Perusahaan,” katanya.

Sementara Ketua PUK SPL FSPMI PT. Platinum Ceramics Industry Novan Teja Lesmana dalam kesempatan sambutannya mengapresiasi pengusaha yang telah memfasilitasi kegiatan ini.

“Terima kasih kepada Perusahaan PT. Platinum Ceramics Industry yang telah mensupport kegiatan olahraga ini dan juga ucapan terima kasih kepada Panitia Pekan Olahraga Platinum CUP 2022 beserta jajarannya yang terus berusaha mensukseskan kegiatan olahraga ini,” ungkap Novan.

Lebih lanjut ia berpesan kepada seluruh pemain dan pendukung dari berbagai section/bagian agar selalu menjunjung tinggi sportifitas (fair play).

“Junjung tinggi sportifitas dalam pekan olahraga ini demi menjaga silahturahmi antar pekerja,” pungkasnya.

Pun demikian Ketua Panitia Pekan Olahraga Platinum CUP 2022 (POP CUP 2022), Kamaludin Akbar berharap dukungan senua pihak agar gelaran pekan olahraga ini sukses.

“Saya berharap dukungan dari seluruh pekerja dan peserta pekan olahraga 2022, sehingga akan sukses sesuai rencana,” harapnya.

Pembukaan pekan olahraga diakhiri dengan do’a agar kegiatan olahraga ini berjalan dengan lancar sampai dengan selesainya. (Yanto)