Gladi Bersih Demi Suksesnya MUSNIK I PUK SPL FSPMI PT Perjuangan Steel

Surabaya, KPonline – Sabtu malam (12/10/2019) ini para Panitia Musyawarah Unit Kerja I PUK SPL FSPMI PT Perjuangan Steel melakukan gladi bersih menjelang acara yang akan diselenggarakan pada esok hari di tempat yang sama di Balai RW 2 Gedung Panca Bakti Warga di jalan Uka 1/ 2A Sememi,Benowo,Surabaya.

Agenda ini merupakan puncak dari berbagai persiapan Musnik yang telah dilakukan sebelumnya oleh Organizing Committee (OC) dan Steering Committee (SC).

Bacaan Lainnya

Pada agenda yang baru pertama kali diadakan oleh PUK SPL FSPMI PT Perjuangan Steel ini di arahkan secara langsung oleh Pengurus Pimpinan Cabang SPL FSPMI Surabaya Bidang Organiser,Fery Andriyanto .

Gladi Bersih Demi Sukses MUSNIK I PUK SPL FSPMI PT Perjuangan Steel.
Gladi Bersih Demi Sukses MUSNIK I PUK SPL FSPMI PT Perjuangan Steel

Dalam agenda ini seluruh panitia berlatih untuk melakukan seluruh proses acara yang akan dijalankan besok,sehingga setiap panitia mengerti dimana posisi,bagaimana kalimat kalimat yang harus disampaian hingga bagaimana proses pelantikan pengurus PUK yang baru.

Sempat diulang beberapa kali karena masih adanya kesalahan,kaku dan kurangnya pemahaman panitia terhadap materi yang akan mereka jalankan .

Seseorang yang akan menjadi Pimpinan Sidang bernama Eko Wiono menuturkan bahwa
” Menjadi Pimpinan Sidang adalah sesuatu yang baru baginya,dimana bila diperhatikan ini mirip dengan rapat rapat anggota Dewan dalam skala kecil,sebagai buruh yang kesehariannya jarang menggunakan kalimat kalimat resmi persidangan tentunya menjadikan kesulitan tersendiri baginya”.

Eko juga menambahkan bahwa memang sepatutnya Gladi bersih dilakukan agar kita bisa mengerti apa yang harus disampaikan dan lakukan ,terlebih dirinya di daulat untuk menjadi Pimpinan Sidang.( Mu’is )

Pos terkait