Serang, KPonline – Silaturahmi adalah tradisi saling mengunjungi atau berkunjung kepada saudara, kerabat, atau sahabat agar hubungan kekeluargaan, kekerabatan, dan persahabatan tidak terputus. Silahturahmi diambil dari bahasa Arab yaitu silahturahim.
Demikian halnya yang dilakukan oleh Garda Metal Serang dan Cilegon, setelah menghadiri acara Konsolidasi Akbar yang diadakan di Gezebo RPL – Jatiuwung Kota Tangerang. Minggu, 17 Februari 2019.
Tanpa direncanakan sebelumnya, sepulang nya dari acara Konsolidasi Akbar (Kobar) Garda Metal Tangerang Raya, Garda Metal Serang dan Cilegon berkunjung untuk bersilaturahmi ke rumah salah satu Srikandi Garda Metal Serang Rosdiana Solehah, yang memang sudah lama tidak berjumpa dalam kegiatan aksi ataupun organisasi seperti biasanya.
“Terima kasih untuk semua nya, sudah tiba-tiba datang tanpa direncanakan sebelumnya. Walaupun berisik tapi itu sudah biasa kalau sudah berkumpul dengan Garda Metal begini” ucap Rosdiana Solehah.
“Dengan kekonyolan dan kegilaan kawan-kawan Garda Metal Cilegon dan Serang yang hari ini menyempatkan silaturahmi ke kediaman saya cukup membuat senang dan terhibur, alhamdulillah masih pada ingat dengan saya”. tambah nya sambil tersenyum. (Ayu)