Buruh Batam : Kita Akan Kejar Terus Gubernur Kepri Hingga UMS Ditetapkan

Batam, KPonline – Rapat Koordinasi FSPMI Batam membahas aksi pada Kamis (21/3/19) pada hari ini di lakukan di sekber panbil di pimpin langsung oleh Ketua KC FSPMI Batam Alfitoni

Alfitoni mengatakan bahwa UMS Batam 2019 sejauh ini gubernur tidak ada respon sama sekali terhadap aksi buruh. Karenanya ia merasa sangat kecewa dan akan terus mendesak gubernur hingga mau menemui buruh.

Bacaan Lainnya

Rencananya aksi akan terus di lakukan secara berkala dan juga berencana akan menemui gubernur di dompak.

” Kita akan terus aksi sampai UMS di tandatangani oleh Gubernur” Ungkapnya.

“Kita akan kejar terus UMS sampai dapat, dan semua aliansi Buruh Batam sudah sepakat untuk terus memperjuangkan UMS Batam ini”

Sebagaimana di beritakan sebelumnya bahwa hingga saat ini Gubernur Kepri, Nurdin Basirun belum menetapkan UMS Kota Batam, meski surat rekomendasi dari DPK Batam telah di serahkan.  Padahal hasil rekomendasi UMS kota Batam tahun 2019 telah dikirimkan ke Disnaker Provinsi Kepri sejak 3 januari 2019.

Sebelumnya Alfitoni berharap agar Gubernur segera men SK kan UMSK Batam tahun 2019 dan mengingatkan kepada Gubernur agar tidak lemah terhadap segelintir oknum yang tidak menginginkan adanya UMS.

“Seperti komitmen kemarin semua sudah diserahkan ke Gubernur, mau di SK kan atau tidak itu wewenang Gubernur. Saya harap lakukan, dan kita siap jika dipertemukan dengan Gubernur biar kita jelaskan”, tegas Alfitoni

Pos terkait