Aktivis Buruh Bekasi Galang Dana Untuk Palu dan Donggala

Bekasi, KPonline – Gempa bumi dan tsunami yang melanda Palu dan Donggala pada Jumat (27/9) pekan lalu, menyebabkan ribuan korban jiwa dan banyak penduduk kehilangan tempat tinggal. Atas dasar rasa kemanusiaan, beberapa orang aktivis buruh Bekasi atau crew Omah Buruh (OB) melakukan penggalangan dana di jalan sebelum jembatan (samping Omah Buruh) penghubung kawasan Ejip dan MM2100.

Mereka adalah Ocha, Joko, Lasmin, Fino, Slamet dan beberapa orang anggota Garda Metal Bekasi, terlihat membawa kardus bekas minuman air mineral di pinggir jalan pada Selasa (2/10) sore.

Bacaan Lainnya

Seperti yang diunggah dalam akun sosial media Ocha Hermawan, salah satu anggota Media Perdjoeangan Bekasi.

“Hanya ini yang bisa kami lakukan dari crew omah buruh, untuk membantu saudara-saudara kami di Palu dan Donggala yang mengalami musibah gempa dan tsunami. Terima kasih saudara-saudara ku pengguna jalan yang sudi menyisihkan uangnya untuk sumbangan kemanusiaan di Sulawesi,“ ungkap Ocha.

Ocha Hermawan juga mengungkapkan, tidak sampai 2 jam telah terkumpul Rp 2.848.800,-.

Tidak hanya di hari Selasa, Rabu sore (3/10) mereka juga kembali turun ke jalan menggalang dana kemanusiaan. Kali ini Koordinator Garda Metal Area Ejip Agus Mustain juga turut serta.

Kali ini Agus atau biasa di panggil Bang Kenyot kebetulan sedang bekerja di shift 3. Dia pun tak menyia-nyiakan kesempatan untuk menyempatkan diri ikut serta turun ke jalan bersama kawan-kawan Garda Metal Bekasi lainnya.

“Alhamdulillah aksi solidaritas GM Ejip hari ini untuk saudara-saudara kita yang tertimpa musibah bencana di Palu terkumpul sebanyak Rp 6.378.500,-. Terima kasih banyak kepada saudara-saudara yang sudah mengulurkan tangan dan memberikan sebagian rizkinya, semoga semuanya menjadi amal untuk saudara-saudara semua, “ungkap pengguna media sosial dengan nama Isnanto Timang Jaya.

Duka Palu dan Donggala adalah musibah bencana alam yang semua orang tidak menginginkannya. Akan tetapi, dengan hati yang tulus, kita dapat sedikit membantu meringankan beban mereka dengan cara seperti yang dilakukan oleh kawan-kawan buruh Bekasi ini.

Penulis: Eddo

Foto : Ocha

Pos terkait